OLAHRAGA
Drama Adu Penalti & Laga Panas Warnai Kualifikasi Liga Europa 2025/26
AKTUALITAS.ID – Babak kualifikasi putaran ketiga Liga Europa UEFA 2025/26 leg kedua yang digelar Kamis (14/8) hingga Jumat (15/8/2025) dini hari WIB menghadirkan deretan pertandingan seru, penuh drama, dan kejutan.
Dari laman resmi UEFA, tercatat sejumlah tim memastikan langkah ke babak playoff, sementara sebagian lainnya harus terlempar ke Liga Conference.
Utrecht menjadi salah satu tim yang melaju mulus setelah kembali mengalahkan Servette 2-1 di kandang, menutup agregat 5-2 usai menang 3-1 pada leg pertama. Servette yang berjuang menghindari degradasi kompetisi justru tak mampu menembus pertahanan solid tuan rumah.
Drama besar terjadi di laga Shakhtar Donetsk vs Panathinaikos. Setelah bermain imbang 0-0 di leg pertama dan kedua, duel harus ditentukan lewat adu penalti. Panathinaikos akhirnya keluar sebagai pemenang dengan skor 4-3 dan berhak ke babak selanjutnya.
Braga juga tampil meyakinkan. Setelah unggul 2-1 di markas CFR Cluj pada leg pertama, klub asal Portugal itu menegaskan dominasi dengan kemenangan 2-0 di leg kedua, mengunci agregat 4-1.
Sesuai format, babak kualifikasi Liga Europa terdiri dari dua jalur: Jalur Juara (tim yang tersingkir dari kualifikasi Liga Champions) dan Jalur Utama (tim peringkat tinggi liga domestik atau juara domestik). Pemenang putaran ketiga akan melaju ke playoff yang dijadwalkan berlangsung pada 21 dan 28 Agustus. Sebanyak 12 pemenang dari fase itu akan mengisi slot di fase liga utama Liga Europa.
Hasil Lengkap Leg Kedua Kualifikasi Liga Europa 2025/26:
- Midtjylland 2-0 Fredrikstad FK (agg 5-1)
- FC Noah 0-0 Lincoln (agg 1-1, penalti 5-6)
- Wolfsberger AC 0-1 PAOK (agg 0-1)
- Brann 0-1 Hacken (agg 2-1)
- Breidablik 1-2 Zrinjski Mostar (agg 1-2)
- Drita 1-3 FCSB (agg 3-6)
- Utrecht 2-1 Servette (agg 5-2)
- Shakhtar 0-0 Panathinaikos (agg 0-0, penalti 3-4)
- M. Tel Aviv 3-1 Hamrun (agg 5-2)
- Braga 2-0 CFR Cluj (agg 4-1)
- Legia Warszawa 2-1 AEK Larnaca (agg 3-5)
Babak playoff kini menanti, dan atmosfer kompetisi dipastikan semakin panas. Tim-tim yang bertahan akan berjuang habis-habisan demi satu tempat di panggung utama Liga Europa musim ini. (ARI WIBOWO/DIN)
-
JABODETABEK31/01/2026 05:30 WIBBMKG Peringatkan Potensi Hujan Petir di Jakarta Sabtu 31 Januari
-
JABODETABEK31/01/2026 07:30 WIBDaftar 29 RT yang Masih Terendam di Jakarta per 31 Januari 2026
-
DUNIA31/01/2026 08:00 WIBAncam Gempur Habis-habisan, Trump Beri 2 Ultimatum Keras ke Iran
-
POLITIK31/01/2026 14:47 WIBPartai Gema Bangsa: Ambang Batas Tinggi Hilangkan Keterwakilan Suara Pemilih
-
EKBIS31/01/2026 10:30 WIBPertamina Turunkan Harga BBM Nonsubsidi, Ini Daftar Harga Terbaru
-
NUSANTARA31/01/2026 06:30 WIBPolres Boyolali Tangkap Perampok Sadis yang Tewaskan Bocah 6 Tahun dalam Kurang dari 24 Jam
-
POLITIK31/01/2026 07:00 WIBJokowi: Prabowo-Gibran Akan Terus Mendukung Dua Periode
-
OASE31/01/2026 05:00 WIBBagaimana Manusia Diciptakan? Simak Tafsir Lengkap Surat Al Insan Ayat 1-4

















