EKBIS
Bapanas: Harga Minyak Goreng Curah Turun Jelang Libur Nataru
AKTUALITAS.ID – Harga minyak goreng curah mengalami penurunan menjelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru). Menurut data dari Panel Harga Badan Pangan Nasional (Bapanas), harga minyak goreng curah di tingkat pedagang eceran per Senin (9/12/2024) tercatat sebesar Rp16.470 per liter.
Penurunan harga ini cukup signifikan, yaitu sebesar 5,54 persen atau Rp960 dibandingkan dengan harga yang tercatat pada awal pekan lalu. Di DKI Jakarta, harga minyak goreng curah bahkan sudah berada di bawah Rp17 ribu per liter sejak 7 Desember 2024, dengan rata-rata harga kini dipatok di angka Rp16.990 per liter. Sebelumnya, di awal pekan harga minyak goreng curah sempat mencapai Rp17.290 per liter, bahkan di Jakarta Utara, harganya sempat berkisar hingga Rp20 ribu per liter pada 2 Desember 2024.
Sementara itu, harga minyak goreng kemasan justru menunjukkan tren yang berbeda. Berdasarkan catatan Bapanas, harga minyak goreng kemasan kini mencapai Rp19.670 per liter, yang mengalami kenaikan sebesar Rp1.090 atau 5,87 persen dibandingkan pekan lalu yang berkisar di Rp18.540 per liter. Di Jakarta, harga minyak goreng kemasan dalam kemasan satu liter masih cukup tinggi, dengan rata-rata harga di posisi Rp18.400.
Dengan penurunan harga minyak goreng curah menjelang Nataru ini, diharapkan dapat memberikan sedikit keringanan bagi masyarakat dalam memenuhi kebutuhan konsumsi saat liburan akhir tahun. Sementara itu, pemerintah diharapkan terus memantau dan mengawasi fluktuasi harga minyak goreng kemasan agar tetap terkendali dan sesuai dengan daya beli masyarakat. (Enal Kaisar)
-
POLITIK28/01/2026 11:00 WIBDPP Prima: Ambang Batas 0 Persen Wujud Nyata Demokrasi Pancasila
-
EKBIS28/01/2026 09:30 WIBIHSG Jatuh 6,8% Setelah MSCI Bekukan Kenaikan Bobot Saham Indonesia
-
OTOTEK28/01/2026 10:57 WIBBengkel AC Mobil Tangerang Jadi Rujukan Service AC Mobil Innova di Tangerang, Ahli Tangani Sistem Double Blower
-
EKBIS28/01/2026 08:30 WIBHarga Pertamax Turun Hari Ini 28 Januari 2026 Ini Daftar Lengkapnya
-
NASIONAL28/01/2026 14:00 WIBPNS Wajib Tahu, KPK Terbitkan Perkom No 1 Tahun 2026 Tentang Perubahan Nilai Gratifikasi
-
NASIONAL28/01/2026 07:00 WIBBeredar Video Prabowo Hanya Bicara Keamanan Israel, Ternyata Potongan Wawancara Lama PBB 2025
-
DUNIA28/01/2026 08:00 WIBAS dan Israel Sepakati Serangan “Cepat dan Tegas” ke Iran
-
OASE28/01/2026 05:00 WIBEmpat Keutamaan Surat Ar-Ra’d yang Diriwayatkan dalam Hadis

















