Connect with us

NUSANTARA

Tujuh Nyawa Melayang dan Belasan Luka Parah Warnai Arus Balik Lebaran 2025

Aktualitas.id -

Ilustrasi, Dok: aktualitas.id

AKTUALITAS.ID – Kabar duka mewarnai arus balik Lebaran 2025. Polri mencatat, hingga saat ini, sebanyak tujuh orang meninggal dunia dan belasan lainnya mengalami luka berat akibat kecelakaan lalu lintas selama masa arus balik. Data ini disampaikan oleh Juru Bicara Satgas Humas Ops Ketupat Polri, Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan, pada Selasa (8/4/2025).

Menurut catatan Polri, terjadi sebanyak 145 kasus kecelakaan lalu lintas selama periode arus balik Lebaran 2025. Selain korban meninggal dunia dan luka berat, ratusan pemudik juga mengalami luka ringan. Total kerugian materiil akibat kecelakaan ini diperkirakan mencapai Rp489 juta.

“Di wilayah delapan Polda prioritas, terdapat tujuh korban meninggal dunia, 18 orang luka berat, dan 218 orang luka ringan, dengan total kerugian materiil mencapai Rp180.100.000. Sementara itu, di wilayah 28 Polda lainnya, terdapat 17 korban meninggal dunia, 36 korban luka berat, dan 152 korban luka ringan, dengan total kerugian materiil sebesar Rp308.950.000,” jelas Kombes Pol Jansen.

Selain data kecelakaan, Polri juga mencatat pergerakan kendaraan pemudik yang kembali ke Jakarta. Sebanyak 57.483 kendaraan tercatat keluar dari Jakarta melalui Gerbang Tol Cikampek Utama menuju Trans Jawa, sementara yang masuk baru 14.100 unit. Di Gerbang Tol Cikupa arah Merak, 52.464 kendaraan keluar dan 67.867 kendaraan masuk.

Dari arah Bogor melalui Gerbang Tol Ciawi, tercatat 29.977 kendaraan keluar dan 28.668 kendaraan masuk. Sementara dari Bandung melalui Gerbang Tol Kalihurip Utama, 30.563 kendaraan keluar Jakarta dan 25.061 kendaraan masuk.

“Berdasarkan data yang dihimpun, volume kendaraan yang keluar dan masuk Jakarta melalui beberapa gerbang tol utama menunjukkan pergerakan yang cukup signifikan,” terang Jansen.

Untuk mengurai kepadatan arus balik, Polri masih memberlakukan sejumlah rekayasa lalu lintas. Sistem one way masih diterapkan dari KM 425 Jatingaleh, Semarang hingga KM 70 Cikatama. Selain itu, one way juga diberlakukan di jalur Gadog arah Puncak mulai pukul 10.00 WIB, dan di jalur selatan depan Pos Pasar Linggapura mulai pukul 12.00 WIB. Sementara itu, contraflow satu lajur masih berlaku di Tol Cikampek dari KM 70 hingga KM 470.

Polri mengimbau kepada seluruh pemudik yang melakukan perjalanan arus balik untuk tetap berhati-hati, mematuhi rambu-rambu lalu lintas, dan mengutamakan keselamatan. Kondisi fisik yang prima juga menjadi faktor penting dalam berkendara jarak jauh. (Mun/Yan Kusuma)

TRENDING