Berita
Kapal Wartawan yang Tenggelam Karena Gelombang Tinggi
AKTUALITAS.ID – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Manggarai Barat menyebutkan, Kapal Motor (KM) Plataran Bali Pinisi yang ditumpangi rombongan wartawan yang tengah mengikuti kunjungan Presiden Jokowi ke Labuan Bajo Nusa Tenggara Timur (NTT) tenggelam berdekatan dengan Pulau Bidadari. Dipastikan semua penumpang selamat. Staf BPBD Kabupaten Manggarai Barat, Hans yang dihubungi melalui telepon seluler siang […]
AKTUALITAS.ID – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Manggarai Barat menyebutkan, Kapal Motor (KM) Plataran Bali Pinisi yang ditumpangi rombongan wartawan yang tengah mengikuti kunjungan Presiden Jokowi ke Labuan Bajo Nusa Tenggara Timur (NTT) tenggelam berdekatan dengan Pulau Bidadari. Dipastikan semua penumpang selamat.
Staf BPBD Kabupaten Manggarai Barat, Hans yang dihubungi melalui telepon seluler siang ini mengatakan, kapal tenggelam sekitar pukul 12.20 waktu setempat. Penyebab kejadian kemungkinan akibat gelombang tinggi.
“Seluruh penumpang yang sebagian besar wartawan yang mengikuti kunjungan kerja Presiden Jokowi ke Labuan Bajo selamat. Kami kini tengah berkordinasi dengan SAR dan instansi terkait lainnya,” Hans mengatakan.
Informasi yang diperoleh dari grup WA wartawan, wartawan yang berada di kapal pinisi wisata itu di antaranya Dyka dari SCTV, Edo (TVRI), Kristo (Berita Satu), Desca (Antara), Liza (Liputan6), Ombew Agus (Vivanews), Nita (Biro Pers Istana) dan Slamet (pemandu kapal). Beberapa kamera dan peralatan hilang.
-
JABODETABEK31/01/2026 05:30 WIBBMKG Peringatkan Potensi Hujan Petir di Jakarta Sabtu 31 Januari
-
JABODETABEK31/01/2026 07:30 WIBDaftar 29 RT yang Masih Terendam di Jakarta per 31 Januari 2026
-
DUNIA31/01/2026 08:00 WIBAncam Gempur Habis-habisan, Trump Beri 2 Ultimatum Keras ke Iran
-
POLITIK31/01/2026 14:47 WIBPartai Gema Bangsa: Ambang Batas Tinggi Hilangkan Keterwakilan Suara Pemilih
-
EKBIS31/01/2026 10:30 WIBPertamina Turunkan Harga BBM Nonsubsidi, Ini Daftar Harga Terbaru
-
NUSANTARA31/01/2026 06:30 WIBPolres Boyolali Tangkap Perampok Sadis yang Tewaskan Bocah 6 Tahun dalam Kurang dari 24 Jam
-
POLITIK31/01/2026 07:00 WIBJokowi: Prabowo-Gibran Akan Terus Mendukung Dua Periode
-
OASE31/01/2026 05:00 WIBBagaimana Manusia Diciptakan? Simak Tafsir Lengkap Surat Al Insan Ayat 1-4

















