Berita
Puluhan Pelukis Ramaikan Festival Merah Putih di Bogor
Kegiatan melukis ini sebagai wadah untuk mengekspresikan rasa cinta terhadap tanah airnya
AKTUALITAS.ID – Sebanyak 45 peserta lomba lukis Festival Merah Putih (FMP) 2019 beradu kemampuan di sepanjang trotoar sekitaran Kebun Raya Bogor (KRB), Sabtu (10/8/2019) kemarin.
Wakil Ketua Umum Lomba Melukis FMP 2019 Faisal mengatakan, 45 pelukis itu berasal dari wilayah Jabodetabek. Masing-masing pelukis diberikan kanvas dan tinta lukis untuk membuat lukisan bertemakan ‘Kebhinekaan dan Indonesia Emas’.
Menurut dia, faktor-faktor yang menjadi penilaian juri untuk hasil lukisan para peserta yaitu keselarasan antara objek lukisan dengan tema yang diusung oleh panitia FMP 2019.
“Seperti komposisi warna komposisi ruang mengikuti aturan baku dari seni lukis itu sendiri. Nanti lukisan hasil pemenang satu, dua, dan tiga akan dilelang,” kata Faisal.
Pengarah FMP 2019, yang juga merupakan Dandim 0606/Kota Bogor, Letkol Czi Aji Sujiwo mengatakan Lomba Lukis itu merupakan rangkaian dari kegiatan FMP 2019 yang dilakukan satu bulan penuh untuk memperingati hari kemerdekaan RI yang jatuh pada 17 Agustus.
“Tanggal 10 Agustus ini kami melakukan kegiatan melukis, setelah sebelumnya mengibarkan banyak bendera di ruas-ruas jalan Kota Bogor,” kata Aji.
Menurut dia, kegiatan melukis ini digelar sebagai wadah bagi masyarakat untuk mengekspresikan rasa cinta terhadap tanah airnya dalam bentuk karya lukisan.
“Nanti lukisannya akan bisa dilihat oleh banyak orang, sehingga orang yang melihatnya menerima pesan mengenai rasa cinta tanah air,” jelas Aji. [Ayobandung]
- POLITIK21 jam lalu
Megawati Siap Turun Tangan Jika Hasto Ditangkap, KPK: Proses Hukum Berjalan Sesuai Aturan
- POLITIK24 jam lalu
Heddy Luqito: Selama Tahun 2024 DKPP Pecat 66 Penyelenggara
- POLITIK22 jam lalu
Mardiono: Muktamar PPP Dipercepat untuk Persiapan Pemilu 2029
- POLITIK20 jam lalu
KPU Tentukan Pilkada Ulang 27 Agustus 2025 untuk Daerah yang Dimenangkan Kolom Kosong
- Jabodetabek23 jam lalu
Cemburu Melanda, Pria di Bekasi Siram Mantan Pacar dengan Air Keras
- POLITIK23 jam lalu
PDIP Tak Mau Terburu-Buru Sikapi Wacana Kepala Daerah Dipilih DPRD
- EkBis21 jam lalu
OJK: Tidak Ada Lonjakan Utang Pinjol Jelang Libur Natal dan Tahun Baru
- Jabodetabek19 jam lalu
Seorang Pria Berusia 46 Tahun Tewas Tertabrak KRL di Cilebut, Bogor