Berita
Tak Pakai Masker di Jakarta, Anies: Dikenakan Sanksi Rp 250 Ribu
AKTUALITAS.ID – Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Ibu Kota DKI Jakarta kembali diperpanjang. Ini dilakukan untuk memutus matarantai Covid-19 atau virus corana. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengimbau agar warga ibu kota yang beraktivitas di luar rumah selalu menggunakan masker. Mengingat, bagi yang kedapatan tak menggunakan masker dikenakan sanksi Rp250.000. Sanksi tersebut diterapkan di […]

AKTUALITAS.ID – Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Ibu Kota DKI Jakarta kembali diperpanjang. Ini dilakukan untuk memutus matarantai Covid-19 atau virus corana.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengimbau agar warga ibu kota yang beraktivitas di luar rumah selalu menggunakan masker. Mengingat, bagi yang kedapatan tak menggunakan masker dikenakan sanksi Rp250.000.
Sanksi tersebut diterapkan di tengah masa transisi menuju kehidupan normal nantinya.
“Kewajiban penggunaan masker selalu di luar rumah. Jangan sampai tidak pakai masker, bila tidak denda Rp250.000. Bila tidak ada, datang ke kantor keluarahan dan bisa diambil masker,” kata Anies dalam konferensi pers secara live streaming, di Balai Kota DKI Kamis (4/6/2020).
Kemudian aktivitas meski disesuaikan dengan kapasitas maksimal 50%. Yakni, ruangan berkapasitas 100 orang, hanya boleh digunakan 50 orang.
“Bila kantor kapasitas 1.000 pekerja, 500 kerja di rumah dan 500 kantor. Ini prinsip transisi. Lalu ada kegiatan tertentu yang warga usia lanjut, anak-anak, ibu hambil belum boleh berkegiatan di luar rumah,” tandasnya.
Masyarakat harus tetap menjaga jarak aman 1 meter, cuci tangan. Adapun hal-hal tersebut mulai berlaku Jumat 5 Juni 2020.
“Ini prinsip selama masa transisi. Mulai besok sampai dengan selesai tidak disebutkan kapan karena lihat angka indikator,” pungkasnya.
-
EKBIS24/04/2025 09:45 WIB
Rupiah ‘Lemes’ di Pembukaan 24 April 2025, Dolar AS Masih Sulit Ditaklukkan
-
JABODETABEK23/04/2025 17:00 WIB
Satu Juta Lebih Bayi Diimunisasi Serentak: Kolaborasi Hebat IBI dan Dinkes Wujudkan Generasi Emas 2045
-
EKBIS24/04/2025 08:30 WIB
Harga BBM Terbaru 24 April 2025: Mayoritas SPBU Tahan Harga, Cek Daftar Lengkap di Sini
-
OASE24/04/2025 05:00 WIB
Alasan Mengapa ‘Induk Alquran’ Duduk Manis di Awal Mushaf
-
OLAHRAGA24/04/2025 00:01 WIB
JIS Siap Gelar Laga Kandang Persija Jakarta di Liga 1 pada Mei 2025
-
JABODETABEK24/04/2025 05:30 WIB
Cuaca Jakarta 24 April: Ada Kejutan Hujan di Tengah Hari?
-
OLAHRAGA23/04/2025 18:00 WIB
Flick Tunjukkan Simpati untuk Ancelotti Jelang El Clasico Final Copa del Rey
-
OLAHRAGA23/04/2025 20:00 WIB
Jakarta Segera Miliki Arena Pacuan Kuda Kelas Dunia, Rampung Awal 2026