Berita
Pilkada Kota Medan, PAN Beri Sinyal Bakal Dukung Menantu Jokowi
AKTUALITAS.ID – Sekretaris Jenderal Partai Amanat Nasional (PAN) Eddy Soeparno mengungkap, menantu Presiden Joko Widodo, Bobby Nasution bersilaturahmi dengan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan. Silaturahmi itu dengan maksud penjajakan dukungan di Pilwakot Medan. Eddy mengatakan, pertemuan itu berlangsung pada hari Jumat pekan lalu di Jakarta. “Tentu mas Bobby juga menjajaki kemungkinan dukungan PAN di pilkada […]
AKTUALITAS.ID – Sekretaris Jenderal Partai Amanat Nasional (PAN) Eddy Soeparno mengungkap, menantu Presiden Joko Widodo, Bobby Nasution bersilaturahmi dengan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan. Silaturahmi itu dengan maksud penjajakan dukungan di Pilwakot Medan.
Eddy mengatakan, pertemuan itu berlangsung pada hari Jumat pekan lalu di Jakarta.
“Tentu mas Bobby juga menjajaki kemungkinan dukungan PAN di pilkada kota Medan,” ujar Eddy kepada wartawan, Senin (15/6/2020).
PAN memiliki mekanisme internal untuk memberikan dukungan kepada pasangan calon. Pihaknya, kata Eddy, akan melakukan evaluasi terhadap Bobby sebagai bakal calon wali kota Medan.
“Selanjutnya kita akan meminta tim pilkada pusat melakukan evaluasi,” kata dia.
Eddy mengaku optimis PAN akan mendukung pencalonan Bobby di kota Medan. Salah satu alasannya melihat elektabilitas Bobby yang naik.
“Tetapi melihat elektabilitas Bobby yang naik secara progresif, saya pribadi optimis PAN akan mendukungnya di pilkada kota Medan,” ucapnya.
-
Multimedia6 jam lalu
FOTO: Pratikno Pimpin Rapat Persiapan Libur Nataru
-
Olahraga9 jam lalu
Indomaret dan LavAni Siap Bertarung di Grand Final Livoli Divisi Utama 2024
-
Jabodetabek13 jam lalu
Polres Pelabuhan Tanjung Priok Siap Kawal Pilkada Jakarta 2024
-
Ragam12 jam lalu
Lady Gaga Siap Guncang Coachella 2025: “Malam Penuh Kekacauan” di Padang Pasir
-
Jabodetabek8 jam lalu
Sudin Kesehatan Jakpus Gencarkan Edukasi Cegah DBD dan Penyakit Kulit
-
EkBis14 jam lalu
Rupiah Menguat Didukung Surplus Neraca Pembayaran
-
EkBis11 jam lalu
KAI Properti Resmikan Topping Off Ceremony Proyek Hunian Modern “KAI Living Gondangdia”
-
EkBis7 jam lalu
IHSG Ditutup Menguat 0,77%, Dipimpin Sektor Teknologi