Connect with us

Berita

Saat Parade Militer, Korea Utara Pamerkan Rudal Balistik Antarbenua Terbesar di Dunia

Korea Utara memamerkan apa yang para analis yakini sebagai salah satu rudal balistik terbesar di dunia saat parade militer perayaan 75 tahun Partai Buruh yang disiarkan televisi pemerintah pada Sabtu. Senjata besar tersebut dibawa truk 11 roda pada puncak perayaan yang berlangsung hampir dua jam itu dan parade militer di ibu kota negara Pyongyang. Analis […]

Published

on

Korea Utara memamerkan apa yang para analis yakini sebagai salah satu rudal balistik terbesar di dunia saat parade militer perayaan 75 tahun Partai Buruh yang disiarkan televisi pemerintah pada Sabtu.

Senjata besar tersebut dibawa truk 11 roda pada puncak perayaan yang berlangsung hampir dua jam itu dan parade militer di ibu kota negara Pyongyang.

Analis mengatakan rudal baru ini belum diketahui apakah telah diuji, tapi senjata yang lebih besar akan mempermudah Korea Utara menempatkan sejumlah hulu ledak di atasnya, meningkatkan ancaman bagi target musuh.

“Bahan bakar cair, Besaaar, mampu membawa hulu ledak nuklir MIRV,” ujar Melissa Hanham, wakil direktur Open Nuclear Network Universitas Stanford di Twitter, dikutip dari CNN, Minggu (11/10).

“Apa yang Korea Utara tunjukkan kepada kita, tampaknya sebuah ICBM berbahan bakar cair baru yang kelihatannya menjadi turunan dari apa yang diuji pada akhir 2017, dikenal sebagai Hwasong-15, jauh lebih besar dan jelas lebih kuat dari apapun di persenjataan Korea Utara,” jelas Harry Kazianis, Direktur Senior Studi Korea di Center for the National Interest yang berbasis di Washington DC.

Ketika Hwasong-15 diuji pada 2017, Pyongyang mengatakan senjata itu bisa membawa hulu ledak nuklir super berat. Analis mengatakan saat itu diperkirakan Hwasong-15 bisa menjangkau daratan Amerika Serikat.

Sebelum parade, para analis bertanya-tanya apakah Korea Utara akan meluncurkan rudal balistik berbahan bakar padat selama upacara.

Rudal berbahan bakar padat menawarkan keunggulan dibandingkan rudal berbahan bakar cair karena dapat bergerak tanpa truk bahan bakar yang menyertainya. Ini berarti mereka dapat diluncurkan lebih cepat dan lebih mudah disembunyikan dari satelit mata-mata.

OASE

INFOGRAFIS

WARGANET

Trending