Berita
Warga Karangasem Tewas Tersambar Petir saat Berteduh di Bawah Pohon
AKTUALITAS.ID – Nasib nahas dialami pemuda bernama I Nyoman Fery Wirawan (22). Dia tewas tersambar petir setelah transaksi Cash On Delivery (COD). “Pada tubuh korban ditemukan luka lebam pada bagian dada dan di lengan tangan kanan korban diduga akibat sambaran petir,” kata Kapolsek Kubu, Karangasem, Bali, AKP I Nengah Sona, saat dikonfirmasi Rabu (10/3). Peristiwa […]
AKTUALITAS.ID – Nasib nahas dialami pemuda bernama I Nyoman Fery Wirawan (22). Dia tewas tersambar petir setelah transaksi Cash On Delivery (COD).
“Pada tubuh korban ditemukan luka lebam pada bagian dada dan di lengan tangan kanan korban diduga akibat sambaran petir,” kata Kapolsek Kubu, Karangasem, Bali, AKP I Nengah Sona, saat dikonfirmasi Rabu (10/3).
Peristiwa nahas itu terjadi di lingkungan Canigora, Desa Tianyar, Kecamatan Kubu, Kabupaten Karangasem, Bali, Selasa (9/3) sekitar pukul 15.00 WITA.
Saat itu, sekitar pukul 14.30 WITA, korban dan saksi bernama I Ketut Kurniawan hendak membawa barang atau COD ke wilayah Canigora dengan berboncengan menggunakan sepeda motor.
Selanjutnya, setelah COD karena situasi hujan korban berhenti di TKP sambil mencari buah boni. Kemudian sekira pukul 15.00 WITA, korban dan saksi hendak menaiki sepeda motor tiba-tiba mendengar suara gemuruh petir. Tanpa disadari pada saat bersamaan tiba-tiba korban dan saksi terpental dari motor.
Korban terpental jatuh di sebelah motornya. Sementara saksi terpental hingga 7 meter dari lokasi sepeda motor. Saksi sempat tidak sadarkan diri di TKP. Namun, beberapa menit kemudian saksi terbangun. Dalam keadaan masih pusing, saksi melihat korban dalam keadaan telungkup di sebelah motornya.
“Dan saksi berusaha membangunkan korban, dan meminta bantuan. Setelah itu korban di bawa ke Puskesmas Kubu ll. Selanjutnya dirujuk ke RS Pratama Kubu dan korban sudah dinyatakan meninggal dunia pada pukul 15.30 WITA,” ujar AKP Sona.
-
FOTO30/01/2026 20:18 WIBFOTO: Presiden Prabowo Lantik Dewan Energi Nasional di Istana Negara
-
DUNIA30/01/2026 07:30 WIBGarda Revolusi Iran Ditetapkan Sebagai Organisasi Teroris
-
NASIONAL30/01/2026 05:30 WIBGuna Jamin Objektivitas, Kapolresta Sleman di Nonaktifkan
-
NUSANTARA30/01/2026 11:00 WIBSiswa SMA 2 Kudus Diduga Keracunan MBG Masih Jalani Rawat Inap
-
POLITIK30/01/2026 12:45 WIBTrump Ancam Iran, Senator RI Ingatkan Indonesia Jaga Politik Bebas Aktif
-
OASE30/01/2026 05:00 WIBBatas Keharaman Jual Beli Menjelang Shalat Jumat
-
POLITIK30/01/2026 14:00 WIBKetua Komisi II DPR Tak Sepakat Usulan Ambang Batas Parlemen Dihapus
-
EKBIS30/01/2026 13:00 WIBDirut BEI Mengundurkan Diri

















