Berita
Ivar Jenner Siap Tampil di Laga Hidup-Mati Kontra Yordania di Piala Asia U-23

AKTUALITAS.ID – Gelandang andalan Timnas Indonesia U-23, Ivar Jenner, menyatakan kesiapannya untuk bertanding dalam laga krusial melawan Yordania di Matchday ketiga Piala Asia U-23 2024. Setelah absen dalam pertandingan melawan Australia, Jenner dipastikan kembali siap merumput.
“Saya kemarin disuspend. Jadi ya, saya berlatih hari ini dengan beberapa pemain cadangan. Jadi ya, bagi saya itu bagus untuk berlatih lagi. Dan ya, untuk besok persiapan sudah bagus. Ya, kami sudah siap,” ujar Jenner dalam keterangan resmi PSSI, Sabtu (20/4/2024).
Dalam laga penentuan babak grup, Indonesia berada dalam posisi yang cukup menguntungkan, hanya membutuhkan hasil seri untuk memastikan tempat di delapan besar. Saat ini, Timnas U-23 duduk di peringkat kedua klasemen sementara Grup A dengan tiga angka hasil dari satu kemenangan dan satu kekalahan.
Jika mampu meraih hasil seri di laga terakhir, Indonesia akan mengoleksi 4 angka di klasemen akhir Grup A. Jenner memastikan rekan-rekannya terus mempersiapkan diri menatap laga kontra Yordania, dengan fokus pada pemulihan dan kesiapan maksimal.
“Ya, beberapa teman-teman yang bermain semalam 90 menit, mereka tinggal di dalam untuk recovery. Saya pikir di kolam berenang. Jadi itu bagus bagi mereka,” katanya.
Dengan semangat dan persiapan yang optimal, Timnas Indonesia U-23 siap memberikan pertandingan terbaik untuk meraih hasil positif dan melangkah ke babak perempat final Piala Asia U-23. (YAN KUSUMA/RAFI)
-
MULTIMEDIA14/03/2025
FOTO: Kapolri Pimpin Sertijab Pejabat Polri, Tunjuk Irjen Herry Heryawan Jadi Kapolda Riau
-
EKBIS14/03/2025
Serapan Gabah Bulog Tertinggi Selama 5 Tahun dan Siap Hadapi Panen Raya 2025
-
EKBIS14/03/2025
Mentan Masih Temukan Kecurangan Takaran Minyakita oleh 7 Perusahaan di Surabaya
-
RAGAM14/03/2025
BCL Tersentuh Saat Isi Suara Film Animasi “Jumbo”: Pesannya Begitu Mendalam
-
NASIONAL14/03/2025
Presiden Prabowo Setujui Pembukaan Kembali Pengiriman Pekerja Migran ke Arab Saudi
-
RAGAM14/03/2025
Sadie Sink Gabung Marvel, Siap Beraksi di “Spider-Man 4”!
-
OLAHRAGA14/03/2025
Timnas Australia Umumkan Skuad untuk Hadapi Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
MULTIMEDIA14/03/2025
FOTO: Sidang Perdana Hasto, Didakwa Perintangan Penyidikan Kasus Harun Masiku