Connect with us

EKBIS

Pasar Kripto menghijau, Solana dan Dogecoin Mengalami Kenaikan Paling Tinggi

Aktualitas.id -

Ilustrasi, Foto: Ist

AKTUALITAS.ID – Pasar kripto menunjukkan tren positif pada Selasa, (25/3/2025), dengan sebagian besar koin utama mengalami penguatan. Solana (SOL) dan Dogecoin (DOGE) mencatatkan kenaikan tertinggi di antara kripto lainnya.

Berdasarkan data dari Coinmarketcap, Bitcoin (BTC), kripto dengan kapitalisasi pasar terbesar, menguat 2,43% dalam 24 jam terakhir dan 5,95% dalam sepekan. Harga BTC saat ini berada di kisaran Rp 1.454.780.818,92.

Ethereum (ETH) juga mengalami kenaikan signifikan, menguat 5,20% dalam 24 jam dan 10,24% dalam sepekan, dengan harga saat ini di level Rp 34.705.116,02 per koin.

Di antara kripto lainnya, Solana (SOL) mencatatkan kenaikan tertinggi, yaitu 5,99% dalam sehari dan 13,85% dalam sepekan. Harga SOL saat ini diperdagangkan di level Rp 2.357.105,32 per koin.

Dogecoin (DOGE), koin meme yang populer, juga mengalami lonjakan harga, naik 8,48% dalam sehari dan 10,45% dalam sepekan. Harga DOGE saat ini berada di kisaran Rp 3.093,45 per token.

Berikut adalah beberapa kripto lainnya yang mengalami kenaikan:

  • XRP: Naik 1,26% dalam 24 jam, harga Rp 40.795,04 per koin.
  • Binance Coin (BNB): Naik 2,93% dalam 24 jam, harga Rp 10.572.745,89 per koin.
  • Cardano (ADA): menanjak 3,32% dalam 24 jam terakhir, harga Rp 12.221,69 per koin.
  • TRON (TRX): menguat 1,31% persen dalam 24 jam, harga Rp 3.778,12.

Secara keseluruhan, kapitalisasi pasar kripto hari ini berada di level Rp 47,65 triliun, meningkat 1,98% dibandingkan hari sebelumnya. (Mun/Ari Wibowo)

TRENDING