JABODETABEK
Ditemukan Mayat Pria di Pantai Marunda, Ditemukan Kartu Anggota BIN Berpangkat Pembina Utama

AKTUALITAS.ID – Satu jasad lelaki ditemukan terbaring mengambang di perairan Pantai Marunda, Jakarta Utara, pada Jumat (10/1/2025). Korban yang diketahui bernama HO (75) ditemukan dengan sejumlah identitas, termasuk kartu anggota TNI berpangkat Jenderal Bintang Satu.
Pada saat penemuan, informasi yang diperoleh dari Polda Metro Jaya menjelaskan bahwa sebelum menemukan mayat, korban diketahui membawa sebuah kendaraan roda empat.
Rekaman CCTV menunjukkan HO melaju menggunakan mobil Toyota Vios dengan nomor polisi B-1606-LB yang terlihat memasuki Dermaga KCN Marunda sekitar pukul 00.35 WIB.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Ade Ary, menjelaskan bahwa pihaknya telah menelusuri rekaman CCTV dan menemukan jejak mobil yang dikemudikan korban melaju menyusuri kade 07-08 sebelum kendaraan tersebut jatuh ke laut.
“Saat ini penyidik masih bekerja dan sedang mencari mobil yang dikemudikan korban,” tuturnya.
Proses evakuasi mayat dimulai setelah nelayan yang sedang mencari ikan melaporkan penemuan jasad pria tersebut mengambang di sekitar perairan Marunda.
Setelah berhasil dievakuasi, petugas menemukan beberapa kartu identitas di saku korban, termasuk Kartu Anggota TNI berpangkat Brigjen dan Kartu Anggota Badan Intelijen Negara (BIN) berpangkat Pembina Utama.
Kapolsek Cilincing, Komisaris Polisi Fernando Saharta Saragi, mengkonfirmasi penemuan mayat tersebut dan menyatakan bahwa penyelidikan kasus ini kini ditangani oleh Subdit Gakkum Polairud Polda Metro Jaya.
Mayat ditemukan sekitar pukul 15.53 WIB dengan ciri-ciri lelaki yang mengenakan kaos belang-belang, celana jeans hitam, dan gesper hitam.
Tim dari Markas Unit Patroli Marunda dikerahkan untuk melakukan pencarian dan evakuasi ke lokasi setelah menerima laporan dari nelayan.
Investigasi lebih lanjut diperlukan untuk mengungkap penyebab kematian HO dan bagaimana dia bisa terjatuh ke laut. (Enal Kaisar)
-
NASIONAL13/03/2025
Kontroversi Amplop Cokelat di Rapat Pertamina: Anggota DPR Tegaskan Itu Hanya SPPD
-
OASE13/03/2025
Rahasia Asmaul Husna: Keistimewaan Nama-Nama Allah yang Membawa Berkah
-
EKBIS13/03/2025
Beras Berkutu Ditemukan di Gudang Bulog, Wamentan Pastikan untuk Pakan Ternak
-
NASIONAL13/03/2025
PDIP Sebut Hasto Kristiyanto Jadi Tahanan Politik dalam Kasus Harun Masiku
-
NASIONAL13/03/2025
Waka MPR Apresiasi Langkah Presiden Prabowo Jalin Kolaborasi dengan Pemuda Peduli Lingkungan
-
POLITIK13/03/2025
Anggota DPR Herman Khaeron Diviralkan Terima Amplop: Ultimatum Hapus Konten Fitnah
-
DUNIA13/03/2025
Duterte di Belanda: Pengacara Desak ICC Kembalikan Mantan Presiden ke Filipina
-
NASIONAL13/03/2025
Prabowo Siapkan Penjara di Pulau Terpencil buat Koruptor: Mereka Gak Bisa Kabur!