JABODETABEK
Polresta Bogor Gerebek Kos-Kosan Diduga Lokasi Open BO, 15 Orang Diamankan

AKTUALITAS.ID – Polresta Bogor Kota menggerebek sejumlah tempat indekos diduga dijadikan lokasi praktik prostitusi di Kota Bogor. Sebanyak 15 orang bukan suami istri diamankan polisi.
“Jadi benar memang kami melaksanakan operasi yustisi di salah satu kos-kosan di Jl Pancasan Bogor Selatan, Kota Bogor. Dari hasil operasi tersebut, kami berhasil mengamankan 15 orang yang terdiri atas 8 perempuan dan 7 laki-laki,” kata Kasi Humas Polresta Bogor Kota Iptu Eko Agus, Jumat (28/2/2025).
Eko menyebutkan, operasi digelar setelah adanya aduan masyarakat yang mengaku resah karena diduga adanya praktik prostitusi di tempat indekos di sekitar Bogor Selatan, Kota Bogor. Polisi menindaklanjuti dengan menggelar operasi yustisi bersama Satpol PP Kota Bogor.
“Jadi ada masyarakat yang melakukan aduan ke nomor aduan Bapak Kapolresta dengan aduan, disinyalir kosan tersebut sering keluar masuk perempuan berpakaian seksi. Kemudian dengan adanya aduan tersebut, kami bersama Satpol PP melakukan operasi yustisi,” kata Eko.
Eko mengatakan 15 orang yang diamankan belum disimpulkan terkait praktik prostitusi. Mereka masih menjalani pemeriksaan di Polresta Bogor Kota.
“Jadi, ketika kami mengamankan mereka, beberapa sedang berduaan di dalam kamar dan saat ini 15 orang tersebut masih dalam pemeriksaan di Satreskrim Polresta Bogor Kota,” kata Eko.
Sebanyak 15 orang itu saat ini masih menjalani pemeriksaan. Polisi masih mendalami praktik prostitusi di kos-kosan tersebut.
“Itu masih kita dalami dulu, kita masih lakukan pemeriksaan. 15 orang di antaranya bukan pasangan suami-istri. Mereka masih diamankan di Polresta, masih jalani pemeriksaan,” imbuhnya. (Mun/Ari Wibowo)
-
EKBIS23/04/2025 11:30 WIB
Kabar Baik dari Pasar Energi: Harga Minyak Naik Tajam Setelah Penurunan Stok AS
-
FOTO23/04/2025 16:00 WIB
FOTO: Bakti Sosial IBI Sambut Hari Pekan Imunisasi Dunia
-
EKBIS23/04/2025 09:15 WIB
IHSG Tembus 6.605, Saham MAPA & INDF Jadi Top Gainers
-
EKBIS23/04/2025 08:30 WIB
Pertamina Turunkan Harga BBM Non-Subsidi Mulai Hari Ini, Rabu 23 April 2025
-
EKBIS23/04/2025 10:15 WIB
Kabar Gembira Investor Emas: Harga Antam Melonjak Tajam
-
EKBIS23/04/2025 09:45 WIB
Rupiah Kembali Loyo Ditekan Sentimen Trump Soal The Fed
-
POLITIK23/04/2025 11:00 WIB
Catur Politik Tingkat Tinggi: Prabowo Hadapi “Kudeta Tertutup” Sang Mantan?
-
DUNIA23/04/2025 08:00 WIB
Ratusan Tentara Elit Israel Tewas di Gaza