NASIONAL
Prabowo Undang Pimpinan Koalisi Untuk Finalisasi Tim Pemenangan
Pertemuan akan digelar di kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, pada Selasa (18/9/2018)

AKTUALITAS.ID – Bakal calon presiden (capres), Prabowo Subianto mengundang lima pimpinan partai politik koalisi pasangan Prabowo-Sandiaga untuk membicarakan finalisasi tim pemenangan. Pertemuan akan digelar di kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, pada Selasa (18/9/2018) malam.
“Nanti malam rencananya Prabowo mengundang pimpinan partai koalisi membicarakan finalisasi Tim Pemenangan Nasional Prabowo-Sandiaga sebelum dilaporkan ke KPU,” kata Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani di Jakarta, Selasa.
Muzani mengatakan, susunan Tim Pemenangan Nasional Prabowo-Sandiaga akan disampaikan ke KPU tanggal 19 September atau 20 September, tergantung keputusan yang diambil dalam pertemuan nanti malam. Muzani menjelaskan saat ini susunan tim pemenangan sudah selesai, masing-masing bagian sudah diisi oleh kader dari partai koalisi.
“Sebenarnya sudah lengkap dari beberapa hari lalu, namun kami memasukkan nama tokoh-tokoh yang ingin bergabung, baik pribadi maupun lembaga yang memiliki kapasitas, di semua departemen sehingga itu yang menyebabkan memasukan nama-nama itu menjadi agak telat,” ujarnya.
Namun, Muzani enggan menyebutkan jumlah anggota Tim Pemenangan Prabowo-Sandiaga dan meminta menunggu diumumkan secara resmi. Sebelumnya, Ketua Tim Pemenangan Prabowo-Sandiaga, Djoko Santoso memastikan susunan tim pemenangan selesai pada Selasa (18/9), dan akan diserahkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) tanggal 20 September.
“Insya Allah besok jadi susunan Tim Pemenangan Prabowo-Sandiaga,” kata Djoko Santoso di kediaman Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara, Jakarta, Senin (17/9/2018) malam.
Dia menjelaskan, tim saat ini sedang menanyakan ulang kesediaan orang-orang yang sudah dicantumkan dalam susunan Tim Pemenangan Prabowo-Sandiaga. Menurut dia, jangan sampai ketika seorang diumumkan masuk dalam tim lalu tiba-tiba menyatakan tidak bersedia masuk.
-
NUSANTARA19/04/2025 10:30 WIB
Emosi Usai Minum Tuak, Pria Labusel Kalap Bacok Rekan Kerja Hingga Bersimbah Darah
-
POLITIK19/04/2025 17:00 WIB
Rocky Gerung: Pengaruh Jokowi Bikin Prabowo Sulit Reshuffle Kabinet
-
NASIONAL19/04/2025 12:00 WIB
Tingkatkan Keterlibatan Publik, PCO Luncurkan Program Swasembada Pangan di Bengkulu
-
NUSANTARA19/04/2025 12:30 WIB
Warga Tewas Tertimpa Pohon Tumbang di Rembang Akibat Hujan Deras dan Angin Kencang
-
NASIONAL19/04/2025 09:00 WIB
Kemenhan: Wajib Militer Bisa Diterapkan Jika Anggaran Mumpuni
-
RAGAM19/04/2025 18:00 WIB
Diterpa Isu Pelanggaran HAM, Ini Perjalanan Sirkus OCI Taman Safari
-
JABODETABEK19/04/2025 09:30 WIB
Tanjung Priok Lumpuh Akibat Ledakan Volume Truk, Ini Kata Pemprov dan Polisi
-
POLITIK19/04/2025 16:30 WIB
Operasi Senyap Bawaslu: 12 Orang Diciduk Terkait Dugaan Politik Uang di Serang