POLITIK
Cak Imin Kembali Terpilih Aklamasi sebagai Ketua Umum PKB

AKTUALITAS.ID — Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) kembali menetapkan Muhaimin Iskandar, akrab disapa Cak Imin, sebagai Ketua Umum untuk periode 2024-2029. Penetapan ini dilakukan secara aklamasi dalam Sidang Pleno Ke-4 Muktamar PKB yang digelar di Bali Nusa Dua Convention Center, Kabupaten Badung, Bali, Sabtu (24/8/2024).
Keputusan ini diambil setelah 38 Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) secara bulat mengusulkan nama Cak Imin dalam Sidang Pleno Ke-2. Dalam forum tersebut, Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid meminta persetujuan peserta untuk memberikan mandat kepada Cak Imin. Permintaan ini disetujui dengan suara bulat oleh seluruh peserta muktamar.
Meskipun sebelumnya Cak Imin sempat mempertimbangkan regenerasi kepemimpinan, diskusi dengan kerabat dan aspirasi dari peserta muktamar yang mendukungnya mendorongnya untuk menerima permintaan tersebut.
“Saya menerima permintaan sahabat-sahabat untuk mengurus PKB periode 2024-2029,” ujar Cak Imin di tengah sorak-sorai peserta muktamar.
Selain penetapan Cak Imin, Muktamar VI PKB juga memutuskan Ma’ruf Amin, Wakil Presiden Republik Indonesia, sebagai Ketua Dewan Syura PKB periode 2024-2029. Penetapan ini didasarkan pada usulan video rapat para kiai yang disetujui secara aklamasi oleh peserta muktamar.
Muktamar VI PKB berlangsung selama dua hari, dari 24 hingga 25 Agustus 2024, dan dihadiri oleh 2.888 peserta dari berbagai perwakilan DPW dan DPC PKB se-Indonesia.
Dengan kepemimpinan baru ini, PKB diharapkan dapat terus memperkuat posisinya dan menghadapi berbagai tantangan politik yang akan datang. (KAISAR/RAFI)
-
EKBIS16/04/2025 10:30 WIB
Was-Was Data China, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.825 per Dolar AS
-
EKBIS16/04/2025 12:30 WIB
Harga Minyak Dunia Tumbang, Brent dan WTI Anjlok
-
FOTO16/04/2025 21:17 WIB
FOTO: Melihat Suasana Terkini Dapur MBG Kalibata yang Berhenti Masak
-
NASIONAL16/04/2025 13:49 WIB
Kabar Duka: Hotma Sitompul Berpulang Setelah Dirawat di RSCM
-
EKBIS16/04/2025 18:31 WIB
Setiba dari Yordania, Mentan Sidak Bulog dan PIHC
-
FOTO16/04/2025 21:00 WIB
FOTO: Melihat Balai Uji Perangkat Elektronik Terbesar se-Asia Tenggara Milik Komdigi
-
OLAHRAGA16/04/2025 17:30 WIB
Jadwal dan Link Live Streaming Real Madrid vs Arsenal: Leg Kedua Penentu Semifinal Liga Champions
-
NASIONAL16/04/2025 18:00 WIB
Kasus CPO, Kejagung: Jika Tak Beri Uang Suap Vonis Akan Diperberat