Connect with us

POLITIK

Megawati yang Putuskan Pramono Maju di Pilkada Jakarta

Published

pada

alt="Pramono Anung-Rano Karno daftar Pilgub DKI Jakarta"

AKTUALITAS.ID – Calon Gubernur Jakarta Pramono Anung merespons soal Ketua DPP PDIP Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) terkait dirinya maju pilgub Jakarta atas keinginan Ahok.

Pramono menegaskan bahwa yang memutuskan dirinya maju adalah Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri.

“Oh nggak, nggak. Yang memutuskan Ibu Megawati, Ibu Megawati tidak bisa dipengaruhi oleh siapapun,” kata Pramono di kawasan Jakarta Timur, Minggu (6/10/2024).

Pramono pun mengatakan tidak ada ancaman dipecat jika dirinya enggan maju di Pilgub Jakarta. Dia menyebut Megawati tidak bisa dipengaruhi oleh siapapun.

“Nggak ada, nggak ada. Ibu Megawati yang memutuskan. Ibu Megawati mana bisa dipengaruhi oleh siapapun, tidak bisa,”. (Yan Kusuma)

Trending



Copyright © 2024 aktualitas.id