NUSANTARA
Dalam Sehari, Karawang Diguncang Dua Gempa

AKTUALITAS.ID – Wilayah Karawang diguncang dua kali gempa bumi berturut-turut pada Jumat (8/11/2024). Gempa pertama dengan magnitudo 2,6 terjadi pada pukul 02.49 WIB, dengan kedalaman 10 kilometer dan berpusat di sekitar Desa Parungmulya, Kecamatan Ciampel. Gempa kedua terjadi pada pukul 03.15 WIB dengan magnitudo 2,5, berpusat sekitar 5 kilometer dari Telukjambe Timur.
Kepala BPBD Karawang, Mahpudin, memastikan bahwa kedua gempa tersebut tidak menimbulkan kerusakan atau dampak signifikan di permukaan. “Hasil pemantauan kami, tidak ada laporan kerusakan atau dampak di permukaan,” ujar Mahpudin seperti dikutip dari Antara.
Meski begitu, Mahpudin mengimbau warga untuk tetap waspada dan segera melaporkan jika terjadi kejadian yang memerlukan penanganan lebih lanjut. “Kami terus memantau situasi di lapangan dan meminta masyarakat agar tetap waspada dan siap siaga. Jika terjadi sesuatu, segera laporkan kepada kami,” tambahnya.
Sepanjang tahun ini, Karawang telah diguncang empat kali gempa bumi. Berdasarkan catatan BPBD, gempa pertama terjadi pada 8 Oktober 2024 dengan magnitudo 4,1, dan yang kedua pada 7 November 2024 dengan kekuatan 2,7. Gempa yang terjadi pada Jumat ini menambah rentetan peristiwa gempa di wilayah tersebut dalam waktu yang relatif berdekatan.
BPBD Karawang kini tengah berkoordinasi dengan BMKG untuk memahami lebih lanjut potensi gempa di Karawang dan memastikan kesiapsiagaan daerah terhadap bencana. Kajian terkait penyebab gempa beruntun ini masih dilakukan oleh pihak BMKG. (Damar Ramadhan)
-
NUSANTARA24/04/2025 15:30 WIB
Mantan Kepala BPN Kolaka Diduga Gelapkan Dua Sertifikat Tanah Warisan Ahli Waris
-
EKBIS25/04/2025 09:15 WIB
Sempat Sentuh Titik Terendah, Emas Antam Kini Berjaya Lagi
-
JABODETABEK24/04/2025 21:30 WIB
Peradi Bersatu Bakal Laporkan Roy Suryo CS ke Polda Metro Jaya Soal Dugaan Ijazah Palsu Jokowi
-
EKBIS25/04/2025 09:30 WIB
Bulog Jatim Catat Rekor Penyerapan Gabah Tertinggi dalam 10 Tahun Terakhir
-
JABODETABEK24/04/2025 17:30 WIB
Wamenkop Tegaskan Program Koperasi Merah Putih Tak Bermuatan Politik
-
EKBIS25/04/2025 09:45 WIB
Investor Sumringah! IHSG Melesat Hampir 1 Persen di Awal Perdagangan
-
JABODETABEK24/04/2025 19:30 WIB
Polda Metro Jaya Klarifikasi Dugaan Penembakan di Grogol
-
NASIONAL24/04/2025 16:00 WIB
Kejagung Serahkan 10 Bundel Dokumen ke Dewan Pers