Berita
Liput Demo Tolak Omnibus Law, Jurnalis Merahputih.com Diamankan Polisi
AKTUALITAS.ID – Akhirnya, wartawan media online Ponco Sulaksono ditemukan juga. Pria yang sedang meliput aksi demo menolak omnibus law Undang-Undang (UU) Cipta Kerja diamankan di Polda Metro Jaya. “Ya, saya sedang meliput saat itu, lalu ada petugas yang datang dan mengangkut saya dengan yang lain. Saya sudah bilang kepada petugas saya wartawan. Tapi juga tak […]
AKTUALITAS.ID – Akhirnya, wartawan media online Ponco Sulaksono ditemukan juga. Pria yang sedang meliput aksi demo menolak omnibus law Undang-Undang (UU) Cipta Kerja diamankan di Polda Metro Jaya.
“Ya, saya sedang meliput saat itu, lalu ada petugas yang datang dan mengangkut saya dengan yang lain. Saya sudah bilang kepada petugas saya wartawan. Tapi juga tak mengerti, saat itu saya berada di Monas,” ujar Ponco Sulaksono, kepada JakartaNews.id, Jumat (9/10/2020).
Sementara itu Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus membenarkan keberadaan wartawan merahputih.com tersebut di Polda Metro Jaya.
“Ada di Tahti (Direktorat Tahanan dan Barang Bukti) lagi diambil keterangan,” ujarnya saat dihubungi.
Namun, Yursi belum menjelaskan kronologi wartawan media online Ponco Sulaksono tersebut diamankan oleh petugas.
Sebelumnya, seorang wartawan bernama Ponco Sulaksono hilang kontak saat meliput aksi demo menolak omnibus law Undang-Undang (UU) Cipta Kerja.
Ponco, yang merupakan jurnalis merahputih.com, belum diketahui keberadaannya hingga tengah malam ini.
Dari keterangan pers yang didapat, keberadaan Ponco belum diketahui hingga pukul 23.30 WIB, Kamis (8/10/2020).
Posisi terakhir Ponco diketahui di sekitar Gambir, Jakarta Pusat.
“Terakhir Ponco Sulaksono mengirim berita melaporkan situasi demo penolakan UU Omnibus Law di kawasan Gambir ke redaksi 15.14 WIB. Beberapa saksi yang memberikan informasi, saat terjadi bentrokan antara massa dengan aparat sore tadi, Ponco Sulaksono diamankan saat berada di Gambir, Jakarta Pusat,” demikian bunyi keterangan pers dari redaksi merahputih.com.
Tim redaksi merahputih.com sudah berupaya mencari Ponco ke rumah sakit sekitar Gambir tetapi belum membuahkan hasil. Mereka lantas berkoordinasi dengan LBH Pers Jakarta untuk terus mencari keberadaan Ponco.
“Untuk itu, kami dari merahputih.com meminta jika benar Ponco Sulaksono turut diamankan oleh pihak kepolisian saat demo hari ini bisa memberikan kabar ke pihak redaksi untuk memberikan pendampingan,” ucapnya.
“Begitu pula jika ada pihak-pihak yang mengetahui tentang keberadaan Ponco Sulaksono bisa menghubungi Alwan Ridha Ramdani (Kepala Kompartemen News MerahPutih.com) Tlp: 08562010410. Terima kasih,” imbuhnya.
-
Ragam23 hours ago
Duka Sepanjang 2024: Mengenang Artis Tanah Air yang Telah Pergi
-
OtoTek20 hours ago
BPS sebut Industri Otomotif Indonesia Tetap Bergairah di Tahun 2025
-
OtoTek21 hours ago
8 Persiapan Mobil Sebelum Liburan Nataru, Jangan Sampai Terlewatkan!
-
Oase13 hours ago
Hukum Merayakan Natal dalam Islam, Berikut Penjelasannya!
-
Ragam7 hours ago
Bantah Gelapkan Harta Warisan, Ratna Sarumpaet: Aku Enggak Dendam
-
Ragam19 hours ago
Kenali Tanda-Tanda Tubuh Kekurangan Vitamin
-
POLITIK3 hours ago
Bawaslu Gelar Konsolidasi Nasional Perempuan Pengawas Pemilu untuk Refleksi Kinerja dan Strategi Kedepan
-
Olahraga24 hours ago
PP PBSI Umumkan Susunan Pelatih Baru untuk Pelatnas, Fondasi Baru Kejayaan Bulu Tangkis Indonesia