Berita
BPPTKG: Gunung Merapi Kembali Muntahkan Lava Pijar
AKTUALITAS.ID – Aktivitas Gunung Merapi terus meningkat. Pada periode pengamatan 10 Januari 2021 sepanjang 06.00-12.00 saja, Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) mencatat tiga kali guguran lava pijar. Data seismik menunjukkan guguran-guguran lava memiliki jarak luncur maksimum 400 meter ke arah hulu Kali Krasak. Asap kawah teramati berwarna putih dengan intensitas tebal dan […]
AKTUALITAS.ID – Aktivitas Gunung Merapi terus meningkat. Pada periode pengamatan 10 Januari 2021 sepanjang 06.00-12.00 saja, Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) mencatat tiga kali guguran lava pijar.
Data seismik menunjukkan guguran-guguran lava memiliki jarak luncur maksimum 400 meter ke arah hulu Kali Krasak. Asap kawah teramati berwarna putih dengan intensitas tebal dan tinggi 100 meter di atas puncak kawah Gunung Merapi.
Lalu, ada 43 gempa guguran, 8 gempa hembusan, 48 gempa fase banyak, 11 gempa vulkanik dangkal dan 2 gempa tektonik jauh. Suhu 19,5-28,5 derajat celcius, kelembaban 67-80 persen dan tekanan udara 653,2-686,8 milimeter merkuri.
Sejak 12.44 sekitar puncak terpantau hujan intensitas 29 milimeter, yang masih berlangsung sampai Ahad (10/1/2021) sore. Karenanya, BPPTKG mengingatkan masyarakat yang beraktivitas sekitar sungai berhulu Merapi agar tingkatkan kewaspadaan.
Kepala BPPTKG, Hanik Humaida mengatakan, sampai saat ini status aktivitas Gunung Merapi masih siaga atau level III. Karenanya, penambangan di alur sungai-sungai berhulu di Merapi dalam KRB III direkomendasikan dihentikan.
“Pelaku wisata agar tidak melakukan kegiatan wisata di KRB III Merapi, termasuk kegiatan pendakian ke puncak Merapi,” kata Hanik, Ahad (10/1).
Ia turut meminta Pemkab Sleman, Magelang, Boyolali dan Klaten agar persiapkan segala sesuatu yang terkait upaya-upaya mitigasi bencana akibat letusan Gunung Merapi. Yang mana, Hanik menekankan, bisa terjadi setiap saat.
“Jika terjadi perubahan aktivitas Gunung Merapi yang signifikan, maka status aktivitas Gunung Merapi akan segera ditinjau kembali,” ujar Hanik.
-
JABODETABEK29/01/2026 12:30 WIBInfo Terkini Banjir Jakarta Siang Ini: Daftar RT dan Jalan Terdampak
-
OTOTEK29/01/2026 13:30 WIBHP Android Dicuri, Google Perketat Keamanan dengan Fitur Anti-Maling Terbaru
-
JABODETABEK29/01/2026 15:30 WIBWaspada Hujan Panjang, Pemprov DKI Putuskan PJJ dan WFH Lanjut hingga 1 Februari
-
DUNIA29/01/2026 15:00 WIBAS Dorong Pelucutan Senjata Hamas Lewat Iuran Internasional Dewan Perdamaian
-
NASIONAL29/01/2026 14:00 WIBBMKG Bantah OMC Picu Banjir Besar
-
RIAU29/01/2026 16:00 WIBKomitmen Menjaga Marwah Institusi, Kapolda Riau Pimpin PTDH 12 Personel Pelanggaran Berat
-
DUNIA29/01/2026 19:00 WIBGagal Lakukan Perundingan, Trump Pertimbangkan Serangan Baru ke Iran
-
NASIONAL29/01/2026 18:30 WIBKRI Prabu Siliwangi-321 Lakukan Uji Tembak Meriam 127 MM

















