Connect with us

Berita

Jubir TKN: Pemindahan Ibu Kota Bisa Dieksekusi Jokowi

AKTUALITAS.ID – Juru Bicara Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma’ruf, Ace Hasan Syadzily mengaku heran dengan penolakan Partai Berkarya atas rencana pemindahan ibu kota yang digagas Presiden Jokowi. Ace menyebut, seharusnya semua pihak mendukung rencana tersebut. Sebab, wacana pemindahan ibu kota sudah dicetuskan sejak era pemerintahan Soekarno. “Harusnya rencana pemindahan ibu kota ini didukung. Apalagi gagasan […]

Published

on

AKTUALITAS.ID – Juru Bicara Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma’ruf, Ace Hasan Syadzily mengaku heran dengan penolakan Partai Berkarya atas rencana pemindahan ibu kota yang digagas Presiden Jokowi.

Ace menyebut, seharusnya semua pihak mendukung rencana tersebut. Sebab, wacana pemindahan ibu kota sudah dicetuskan sejak era pemerintahan Soekarno.

“Harusnya rencana pemindahan ibu kota ini didukung. Apalagi gagasan besar ini juga dicetuskan oleh Soekarno, disambung Pak Harto, dan terakhir oleh Pak SBY,” ujar Ace, Rabu, (8/5/2019).

Lebih lanjut, politikus Golkar itu meyakini rencana pemindahan ibu kota tersebut dapat dieksekusi. Jika melihat dari rekam jejak Jokowi, lanjut Ace, dirinya yakin Presiden RI Ke-7 tersebut mampu merealisasikan gagasan itu.

“Melihat rekam jejak Pak Jokowi dalam empat setengah tahun ini, saya yakin gagasan besar itu akan bisa dieksekusi,” ujarnya.

Menurutnya, dengan kekuatan yang dimiliki, Jokowi mampu menyelesaikan dan mewujudkan gagasan atau konsep yang sudah dibicarakan sebelumnya.

“Banyak pekerjaan besar seperti MRT, LRT, Jalan Tol yang mangkrak bisa diselesaikan dengan kepemimpinan Pak Jokowi,” pungkasnya. [MAH/RED]

Trending