Berita
UAS Dipolisikan, GNPF Bukittinggi Imbau Umat Tetap Tenang
AKTUALITAS.ID – Sekretaris Jenderal Gerakan Nasional Penyelamat Fatwa (GNPF) Ulama Bukittinggi dan Agam Ridho Abu Muhammad meminta umat Islam Indonesia tidak terprovokasi dengan adanya pelaporan Ustaz Abdul Somad ke Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat dan Bareskrim Polri terkait potongan ceramah yang dituding menyinggung umat Kristiani. Menurut Ridho, pihak pelapor punya hak sebagai warga negara untuk […]

AKTUALITAS.ID – Sekretaris Jenderal Gerakan Nasional Penyelamat Fatwa (GNPF) Ulama Bukittinggi dan Agam Ridho Abu Muhammad meminta umat Islam Indonesia tidak terprovokasi dengan adanya pelaporan Ustaz Abdul Somad ke Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat dan Bareskrim Polri terkait potongan ceramah yang dituding menyinggung umat Kristiani.
Menurut Ridho, pihak pelapor punya hak sebagai warga negara untuk melaporkan UAS ke polisi. “Kalau Ustaz Somad dilaporkan sesuai prosedur hukum, silakan saja itu haknya sebagai warga negara, tinggal membuktikan saja lagi. Kita imbau, umat dan masyarakat tetap tenang,” kata Ridho, Selasa (20/8/2019).
Ridho mengaku sudah melihat potongan ceramah Ustaz Somad yang dipermasalahkan oleh pelapor. Menurut Ridho, UAS menyampaikan pendapat dan pandangannya mengenai salib simbol agama Kristiani di forum tertutup dan hanya dihadiri jemaah agama Islam.
Menurut Ridho, perkataan UAS baru bisa dianggap masalah kalau diucapkan di forum terbuka semisal takbir akbar. Sementara dalam video potongan yang dipersoalkan itu UAS memberikan ceramah dalam masjid Agung An-Nur yang hanya diikuti umat Islam di Pekanbaru tiga tahun lalu.
Ridho menyebutkan, UAS telah memberikan klarifikasi terkait masalah ini. Karena telah dilaporkan ke polisi, menurut Ridho, Ustaz Somad juga punya hak untuk membela diri di hadapan hukum.
Ridho menyebutkan GNPF Ulama Bukittinggi menghormati proses hukum. Tapi dia tidak menginginkan adanya lagi persekusi yang bersifat ancaman fisik kepada Ustaz Somad atau ulama lainnya. [Republika]
-
EKBIS13/03/2025
Menhut: Perdagangan Karbon Sektor Kehutanan Segera Diresmikan
-
NASIONAL13/03/2025
Prabowo Siapkan Penjara di Pulau Terpencil buat Koruptor: Mereka Gak Bisa Kabur!
-
OLAHRAGA13/03/2025
8 Tim Pastikan Tempat di Perempat Final Liga Champions 2024/25, Duel Panas Menanti!
-
RAGAM14/03/2025
Film “The Brutalist” Sukses Raup 45 Juta Dolar AS di Box Office
-
OLAHRAGA13/03/2025
Patrick Kluivert Siap Bawa Timnas Indonesia Berjuang di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
DUNIA13/03/2025
Sidang Malapraktik Maradona: Teriakan Keadilan Menggema di Argentina
-
MULTIMEDIA13/03/2025
FOTO: Hakim Tolak Keberatan Tom Lembong dalam Kasus Korupsi Importasi Gula
-
RAGAM13/03/2025
Dul Jaelani Ungkap Menu Favorit saat Berbuka Puasa: Gorengan dan Teh jadi Menu Favorit