Berita
Patok Harga Masker Gila-gilaan, Tokopedia Tutup Ribuan Toko
AKTUALITAS.ID – Masker dijual dengan harga gila-gilaan beredar di toko online memanfaatkan momen geger corona (covid-19). Hal itu mendorong salah satu penyedia layanan e-commerce, Tokopedia, mengambil tindakan tegas. “Menanggapi harga atau judul atau deskripsi tidak wajar atas produk kesehatan maupun kebutuhan pokok lain sebagai dampak dari COVID-19, Tokopedia telah menutup permanen ribuan toko online dan […]

AKTUALITAS.ID – Masker dijual dengan harga gila-gilaan beredar di toko online memanfaatkan momen geger corona (covid-19). Hal itu mendorong salah satu penyedia layanan e-commerce, Tokopedia, mengambil tindakan tegas.
“Menanggapi harga atau judul atau deskripsi tidak wajar atas produk kesehatan maupun kebutuhan pokok lain sebagai dampak dari COVID-19, Tokopedia telah menutup permanen ribuan toko online dan melarang tayang puluhan ribu produk yang terbukti melanggar,” ujar VP of Corporate Communications Tokopedia, Nuraini Razak dalam keterangan resmi yang diterima detikcom, Senin (23/3/2020).
Selain itu, Tokopedia juga memotong biaya layanan hingga 100% untuk penjual di kategori produk kesehatan dan kebutuhan pokok lain.
“Selain lewat edukasi, langkah ini dinilai dapat mendorong penjual selalu memastikan ketersediaan produk, juga menjaga harga tetap stabil,” pungkasnya.
ebagaimana diketahui, belakangan harga beberapa produk kesehatan hingga barang pokok lainnya memang mengalami kenaikan signifikan. Terutama untuk harga masker.
Dalam catatan detikcom, di Tokopedia, ada salah satu toko online yang menjual masker merk SENSI dengan harga hingga Rp 75 juta. Harga ini untuk 5.000 box. Sehingga jika dibagi maka satu box kecil masker harganya Rp 600.000.
Selain di Tokopedia, di e-commerce lain, harga masker merk SENSI juga dibanderol dengan harga serupa yakni Rp 600.000 satu kotak dengan isi 50 lembar.
Untuk SENSI Masker yang mengait telinga dipatok Rp 700.000 per box. Untuk SENSI Masker mengait kepala Rp 600.000 per box.
Sementara itu untuk masker dengan model mengait di telinga dibanderol dengan harga Rp 450.000 untuk isi 50 lembar. Ada juga yang menjual masker secara eceran yakni 1 helai Rp 10.000.
-
EKBIS16/04/2025 10:30 WIB
Was-Was Data China, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.825 per Dolar AS
-
EKBIS16/04/2025 12:30 WIB
Harga Minyak Dunia Tumbang, Brent dan WTI Anjlok
-
FOTO16/04/2025 21:17 WIB
FOTO: Melihat Suasana Terkini Dapur MBG Kalibata yang Berhenti Masak
-
NASIONAL16/04/2025 13:49 WIB
Kabar Duka: Hotma Sitompul Berpulang Setelah Dirawat di RSCM
-
EKBIS16/04/2025 18:31 WIB
Setiba dari Yordania, Mentan Sidak Bulog dan PIHC
-
FOTO16/04/2025 21:00 WIB
FOTO: Melihat Balai Uji Perangkat Elektronik Terbesar se-Asia Tenggara Milik Komdigi
-
FOTO16/04/2025 17:02 WIB
FOTO: Komisi I DPR RI Tinjau Laboratorium BBPPT Komdigi
-
OLAHRAGA16/04/2025 17:30 WIB
Jadwal dan Link Live Streaming Real Madrid vs Arsenal: Leg Kedua Penentu Semifinal Liga Champions