Berita
Pangkogab Wilhan: RS Darurat Wisma Atlet Rawat 424 Pasien Positif Corona
AKTUALITAS.ID – Rumah Sakit Darurat Covid-19 di Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat, hari ini merawat 561 orang pasien, yang terdiri dari 331 pria dan 230 wanita. Angka ini bertambah sebanyak 19 orang dari hari sebelumnya. “Pasien rawat inap bertambah 19 orang. Semula 542 orang menjadi 561 orang,” kata Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogab Wilhan) […]
AKTUALITAS.ID – Rumah Sakit Darurat Covid-19 di Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat, hari ini merawat 561 orang pasien, yang terdiri dari 331 pria dan 230 wanita. Angka ini bertambah sebanyak 19 orang dari hari sebelumnya.
“Pasien rawat inap bertambah 19 orang. Semula 542 orang menjadi 561 orang,” kata Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogab Wilhan) I Laksamana Madya TNI Yudo Margono kepada wartawan, (15/4/2020).
Dari jumlah yang dirawat, pasien yang positif bertambah 43 orang menjadi 424 orang. Sedangkan pasien PDP berkurang 16 orang. Semula 132 orang menjadi 116 orang. Untuk pasien ODP berkurang 8 orang, semula 29 orang menjadi 21 orang.
“Semula pasien positif sebanyak 381 orang dan sekarang menjadi 424 orang,” ujarnya.
Yudo menambahkan, RS Darurat Covid 19 Pulau Galang hari ini merawat 39 pasien covid 19. Pasien yang dirawat seluruhnya adalah ABK KM Kelud.
Sebelumnya Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas I Batam memeriksa penumpang dan anak buah kapal KM Kelud yang baru bersandar dari Jakarta karena diduga terpapar virus Corona.
Untuk mengantisipasi penularan Covid-19 di atas kapal, pelayaran KM Kelud ke Belawan, Medan terpaksa ditunda.
-
Ragam3 jam lalu
Gangguan Tidur Tingkatkan Risiko Demensia pada Lansia
-
Multimedia18 jam lalu
FOTO: RK Blusukan Sapa Warga di Rawa Buaya
-
POLITIK24 jam lalu
Bahlil Tepis Kabar Jokowi Gabung ke Partai Golkar: “Pak Jokowi Bapak Bangsa”
-
Nusantara18 jam lalu
Serap Aspirasi, Maximus akan Lakukan Perubahan Nyata untuk Kwamki Narama
-
Multimedia17 jam lalu
FOTO: Projo Bantah Budi Arie Setiadi Terlibat Kasus Judol
-
Multimedia15 jam lalu
FOTO: Maximus Blusukan Temui Masyarakat Kwamki Narama
-
Nasional18 jam lalu
Prabowo Tegaskan Polri, Kejagung, dan Kemenko Polkam Tak Boleh Lindungi Judi Online”
-
Berita19 jam lalu
Kamis Pagi, Gunung Semeru Erupsi Hingga 10 Kali