Berita
Satu Prajurit Gugur, Usai Kontak Tembak TNI Dengan KKB di di Intan Jaya
AKTUALITAS.ID – Kontak tembak antara TNI dengan anggota Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) disebut terjadi di Kampung Titigi, Distrik Sugapa, Intan Jaya, Papua, Jumat (6/11/2020) pukul 13.10 WIT. Kepala Penerangan Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) III Kolonel Czi IGN Suriastawa menyebut insiden itu bermula saat personel Satgas Yonif R 400/BR yang sedang melakukan patroli diserang secara […]

AKTUALITAS.ID – Kontak tembak antara TNI dengan anggota Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) disebut terjadi di Kampung Titigi, Distrik Sugapa, Intan Jaya, Papua, Jumat (6/11/2020) pukul 13.10 WIT.
Kepala Penerangan Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) III Kolonel Czi IGN Suriastawa menyebut insiden itu bermula saat personel Satgas Yonif R 400/BR yang sedang melakukan patroli diserang secara tiba-tiba oleh KKB.
Dua orang prajurit TNI, katanya, tertembak. Satu orang diantaranya gugur atas nama Pratu Firdaus.
“Saat ini sedang dilaksanakan proses evakuasi korban,” kata Suriastawa dalam keterangan tertulis, Jumat (6/11).
Selain Pratu Firdaus yang gugur, ia menyebut korban lainnya ialah Pratu Arbi yang mengalami luka tembak pada betis kanan.
Menurutnya, kejadian ini menambah daftar panjang korban jiwa di Intan Jaya yang dilakukan oleh KKB.
“Bukan hanya prajurit TNI/Polri yang memang bertugas, warga sipil juga jadi sasaran kebiadaban KKB,” tandasnya.
Lihat juga: Aparat Tembak Mati 7 Anggota KKB dan Tangkap Satu Informan
Saat ini YR 400/BR TK Kotis Mamba bergerak ke lokasi kontak tembak untuk melakukan bantuan dan evakuasi korban luka tembak serta 2 Tim Taipur melaksanakan pengejaran.
-
EKBIS24/04/2025 09:45 WIB
Rupiah ‘Lemes’ di Pembukaan 24 April 2025, Dolar AS Masih Sulit Ditaklukkan
-
EKBIS24/04/2025 08:30 WIB
Harga BBM Terbaru 24 April 2025: Mayoritas SPBU Tahan Harga, Cek Daftar Lengkap di Sini
-
NUSANTARA24/04/2025 15:30 WIB
Mantan Kepala BPN Kolaka Diduga Gelapkan Dua Sertifikat Tanah Warisan Ahli Waris
-
EKBIS24/04/2025 09:15 WIB
Pembukaan Pasar 24 April 2025: IHSG Melejit Kuat, Lanjutkan Reli Ditopang Optimisme Pasar
-
OASE24/04/2025 05:00 WIB
Alasan Mengapa ‘Induk Alquran’ Duduk Manis di Awal Mushaf
-
OLAHRAGA24/04/2025 00:01 WIB
JIS Siap Gelar Laga Kandang Persija Jakarta di Liga 1 pada Mei 2025
-
JABODETABEK24/04/2025 05:30 WIB
Cuaca Jakarta 24 April: Ada Kejutan Hujan di Tengah Hari?
-
OLAHRAGA23/04/2025 20:00 WIB
Jakarta Segera Miliki Arena Pacuan Kuda Kelas Dunia, Rampung Awal 2026