Berita
Bendum Muslimat NU: ‘Ulama Panutan Umat, Harus Jaga Sikap dan Tutur Kata’
AKTUALITAS.ID – Dakwah hakikatnya adalah mengajak kepada kebaikan. Untuk itu ulama juga harus bisa merangkul serta menjadi teladan yang akan ditiru oleh umat. “Karena ulama itu kan panutan, oleh karena itu sangatlah penting bagi ulama untuk menunjukkan sikap baik dari cara bertutur katanya,” ujar Bendahara Umum Pengurus Pusat Muslimat Nahdlatul Ulama (PP Muslimat NU) Andi […]
AKTUALITAS.ID – Dakwah hakikatnya adalah mengajak kepada kebaikan. Untuk itu ulama juga harus bisa merangkul serta menjadi teladan yang akan ditiru oleh umat.
“Karena ulama itu kan panutan, oleh karena itu sangatlah penting bagi ulama untuk menunjukkan sikap baik dari cara bertutur katanya,” ujar Bendahara Umum Pengurus Pusat Muslimat Nahdlatul Ulama (PP Muslimat NU) Andi Nurhiyari Jamarodi dalam keterangannya, Minggu (6/12).
Menurut Andi, ulama itu selalu menjadi patron apa yang diucapkan pasti akan diikuti oleh pengikutnya dan dianggap itu adalah sesuatu yang benar. Oleh karena itu ia mengingatkan para pemuka agama atau tokoh agama itu haruslah menjaga betul sikap dan tutur katanya.
“Kalau masyarakat sendiri yang menjadi pilihannya pasti yang diidolakan sesuai dengan dirinya. Karena biasanya ulama-ulama yang diikuti ini dianggap bisa memberikan jalan keluar atau memberi kebutuhan-kebutuhan spirit kepada masyarakat,” ucap Andi.
Lebih lanjut, ia berharap agar masyarakat bisa memilah ulama-ulama dari tutur kata dan cara bersikapnya. Karena menurutnya, masyarakat sendiri sekarang sudah sangat cerdas sehingga tak mudah terpengaruh hasutan kekerasan dan intoleran.
“Maka kalau dari awal dia sudah belajar, harusnya dia juga sudah paham itu, tidak boleh untuk mencaci orang dan sebagainya. Karena ada cara yang lebih sopan dan santun, kalau memang ada masalah ya tentunya bisa dibicarakan,” tuturnya.
Selain itu, dirinya juga berharap kepada para generasi muda untuk lebih selektif, jangan terlalu cepat menanggapi jika ada sesuatu hal yang tidak jelas sumbernya.
“Yang namanya upaya itu tidak boleh hanya berpaku pada satu tingkat, tentunya harus terus dan terus untuk ditingkatkan. Karena persoalannya juga tidak berhenti disitu, pasti berkembang terus,” jelasnya.
Andi mengapresiasi upaya yang dilakukan pemerintah khususnya melalui Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) yang telah membentuk gugus tugas pemuka agama. Karena menurutnya itu adalah suatu upaya yang baik untuk dilakukan oleh pemerintah.
“Ini adalah suatu langkah yang bagus, karena di sini sudah menghimpun semua tokoh-tokoh. Saya berharap dari sini nanti ada semacam SOP tentang apa yang harusnya disampaikan bersama. Sehingga tidak ada penafsiran sendiri-sendiri, tapi pemahamannya sama dari setiap tokoh agama,” tandasnya.
-
Ragam24 jam lalu
Eddies Adelia Jalani Operasi Serius di Penang Akibat Cedera Ligamen
-
Multimedia16 jam lalu
FOTO: RK Blusukan Sapa Warga di Rawa Buaya
-
Multimedia15 jam lalu
FOTO: Projo Bantah Budi Arie Setiadi Terlibat Kasus Judol
-
Multimedia13 jam lalu
FOTO: Maximus Blusukan Temui Masyarakat Kwamki Narama
-
POLITIK22 jam lalu
Bahlil Tepis Kabar Jokowi Gabung ke Partai Golkar: “Pak Jokowi Bapak Bangsa”
-
Nusantara16 jam lalu
Serap Aspirasi, Maximus akan Lakukan Perubahan Nyata untuk Kwamki Narama
-
Nasional16 jam lalu
Prabowo Tegaskan Polri, Kejagung, dan Kemenko Polkam Tak Boleh Lindungi Judi Online”
-
Berita17 jam lalu
Kamis Pagi, Gunung Semeru Erupsi Hingga 10 Kali