Berita
Puluhan Rumah di Karawang Rusak Tersapu Puting Beliung
AKTUALITAS.ID – Puluhan rumah di tiga desa di Kecamatan Kota Baru, Karawang, Jawa Barat, tersapu puting beliung. Angin kencang yang datang bersama hujan deras itu merusak puluhan rumah di lokasi sekitar. Kerusakan paling terparah terjadi di Perumahan Pelangi di Kecamatan Kota Baru. Bahkan, kejadian itu sempat direkam warga menggunakan video handphone dan diunggah di media […]
AKTUALITAS.ID – Puluhan rumah di tiga desa di Kecamatan Kota Baru, Karawang, Jawa Barat, tersapu puting beliung. Angin kencang yang datang bersama hujan deras itu merusak puluhan rumah di lokasi sekitar.
Kerusakan paling terparah terjadi di Perumahan Pelangi di Kecamatan Kota Baru. Bahkan, kejadian itu sempat direkam warga menggunakan video handphone dan diunggah di media sosial, Minggu (31/1/2021).
Video viral itu memperlihatkan angin puting beliung terjadi di areal persawahan. Di situ terlihat sejumlah atap rumah terbawa angin menjulang ke atas. Kondisi langit ketika terekam sedang mendung.
“Kejadiannya itu cepat sekali, angin datang menyapu semua yang ada di perkampungan,” kata warga Kecamatan Kota Baru, Kholis, kepada wartawan.
Kholis menambahkan, seluruh bagian atap rumah tersapu beterbangan tertiup angin kencang. Sapuan angin itu hanya menyisakan puing berserakan di halaman desa. “Seluruh bagian atap rumah warga di sini beterbangan,” katanya.
Sementara itu, Satgas Penanggulangan Bencana Kecamatan Kota Baru, Rian Hidayat mengatakan, angin puting beliung terjadi di dua desa di Kecamatan Kota Baru, yakni Desa Cikampek Utara dan Desa Pucung. Bahkan, dia mengaku, sudah mendapat laporan adanya bencana puting beliung.
“Tercatat 22 rumah dan satu musala rusak pada bagian atap. Kendati begitu tidak ada korban jiwa atau luka atas kejadian tersebut. Hanya kerusakan rumah bagian atap yang hancur,” ujarnya.
-
NASIONAL30/01/2026 23:00 WIBVonis Berbeda untuk 25 Terdakwa Kasus Demo Agustus
-
JABODETABEK30/01/2026 20:30 WIBPascabanjir Jakarta, Dinkes DKI Waspadai Penyakit Menular
-
JABODETABEK31/01/2026 07:30 WIBDaftar 29 RT yang Masih Terendam di Jakarta per 31 Januari 2026
-
DUNIA30/01/2026 21:00 WIBPentagon: Kami Siap Serang Iran Kapan Saja Sesuai Perintah Presiden Trump
-
JABODETABEK31/01/2026 05:30 WIBBMKG Peringatkan Potensi Hujan Petir di Jakarta Sabtu 31 Januari
-
DUNIA31/01/2026 08:00 WIBAncam Gempur Habis-habisan, Trump Beri 2 Ultimatum Keras ke Iran
-
POLITIK31/01/2026 14:47 WIBPartai Gema Bangsa: Ambang Batas Tinggi Hilangkan Keterwakilan Suara Pemilih
-
NUSANTARA30/01/2026 22:00 WIBGara-gara Tanya Gaji, 4 TKA China di Kolaka Keroyok Pekerja Lokal hingga Luka-Luka

















