Berita
Warisan yang Ditinggalkan Abu Bakar
Sahabat Rasulullah ﷺ, Abu Bakar Radhiyallahu Anhu wafat dengan status masih menjabat sebagai khalifah yang menguasai emas dan harta umat islam. Namun ternyata tidak banyak benda yang beliau wariskan. Dikutip dari buku Jangan Takut Hadapi Hidup karya Dr Aidh Abdullah Al-Qarny, ternyata Abu Bakar Radhiyallahu Anhu hanya mewariskan seekor keledai, unta dan dua potong baju. […]

Sahabat Rasulullah ﷺ, Abu Bakar Radhiyallahu Anhu wafat dengan status masih menjabat sebagai khalifah yang menguasai emas dan harta umat islam. Namun ternyata tidak banyak benda yang beliau wariskan.
Dikutip dari buku Jangan Takut Hadapi Hidup karya Dr Aidh Abdullah Al-Qarny, ternyata Abu Bakar Radhiyallahu Anhu hanya mewariskan seekor keledai, unta dan dua potong baju. Benda-benda itu kemudian diterima Umar bin Khaththab Radhiyallahu Anhu, dan dimasukkan ke dalam baitul mal.
Melihat kenyataan seperti itu, Umar tak kuasa menahan tangis sambil berkata, “Akankah khalifah-khalifah setelahmu mau bersusah payah sepertimu, wahai Abu Bakar?”
Ketika Abu Bakar Radhiyallahu Anhu menjelang wafat, sebagaimana tertulis dalam sejarah kehidupannya, puterinya Aisyah radhiyallahu anha yang suci dan dibebaskan oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala dari berbagai tuduhan bohong, menghadapnya dan berkata,
Demi masa, tidaklah kekayaan itu bisa menolong seseorang. Di saat dihimpun di padang makhsyar dan hati menyempit.
Abu Bakar Radhiyallahu Anhu menoleh ke arah puterinya sambil terlihat agak marah. Beliau berkata, “Wahai anakku, janganlah engkau berkata seperti itu. Katakanlah,
وَجَاۤءَتْ سَكْرَةُ الْمَوْتِ بِالْحَقِّ ۗذٰلِكَ مَا كُنْتَ مِنْهُ تَحِيْدُ
“Dan datanglah sakaratul maut dengan sebenar-benarnya. Itulah yang kamu selalu lari daripadanya” (QS. Qaf ayat 19)
-
POLITIK18/04/2025 13:00 WIB
Permainan Catur Politik: Jokowi Bertahan, Prabowo Menyerang
-
RAGAM18/04/2025 16:00 WIB
12 Tradisi Paskah Paling Unik di Dunia, dari Polandia hingga Indonesia
-
NUSANTARA18/04/2025 14:30 WIB
Miris! 5 Oknum TNI dan PSK Terjaring Razia Syariat di Kafe dan Hotel Banda Aceh
-
DUNIA18/04/2025 14:00 WIB
Tolak Permintaan Trump, Inggris Ogah Putus Hubungan Ekonomi dengan Tiongkok Demi AS
-
RAGAM18/04/2025 15:30 WIB
Terungkap! Peristiwa Dahsyat 35 Juta Tahun Lalu Jadi Penyebab Indonesia Terbagi Dua
-
POLITIK19/04/2025 08:00 WIB
Menteri Bertemu Jokowi Saat Lebaran, Golkar: Itu Bukan Manuver Politik
-
OLAHRAGA18/04/2025 18:00 WIB
Jurgen Klopp Masuk Bursa Pelatih Real Madrid Gantikan Ancelotti
-
NUSANTARA19/04/2025 08:30 WIB
Tak Tahu Apa-Apa, Pemuda Ini Jadi Korban Salah Sasaran dan Tewas Usai Dikeroyok