Berita
Menpora Dito Ajak Senior Vice President UFC Tinjau Indonesia Arena

AKTUALITAS.ID – Kabar gembira bagi pecinta olahraga bela diri campuran Mixed Martial Arts (MMA). Sinyal Ultimate Fighting Championship (UFC) hadir di Indonesia kemungkinan besar akan terwujud.
Sinyal itu terlihat setelah hari Senin (28/8), Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo menerima Senior Vice President UFC, Kevin Chang dan Vice President Operations, Leanne Chu.
Setelah diterima di ruang kerjanya Lantai 10, Kemenpora, Senayan, Jakarta. Menpora Dito yang didampingi Staf Khusus Menteri Pemuda dan Olahraga Bidang Peningkatan Prestasi dan Pengembangan Industri Olahraga Ardima Rama Putra bersama Kevin Chang langsung meninjau venue Indonesia Arena yang rencananya akan digunakan sebagai tempat diselenggarakannya UFC.
Keseriusan Indonesia untuk menyelenggarakan UFC memang sebelumnya sempat dilontarkan Menpora Dito bulan Juni lalu. “Insya Allah. UFC akan menggelar di Indonesia di awal tahun 2024,” ujar Menpora Dito.
UFC memang sudah punya hubungan baik dengan Indonesia. Hal itu dibuktikan lewat kerja sama KOBI dan One Pride MMA dalam mengirimkan petarung untuk mentas di Road to UFC. Sudah dua kali petarung MMA Indonesia dari One Pride MMA mentas di ajang Road to UFC.
Tahun lalu, ada lima wakil Indonesia yang berlaga. Namun, hanya satu yang berhasil lolos mendapat kontrak UFC, yaitu Jeka Saragih. Seni bela diri campuran semakin populer di Indonesia setelah atlet Jeka Saragih terpilih menjadi petarung (fighter) asal Indonesia pertama yang dikontrak oleh UFC.
Selain Jeka, terdapat sejumlah petarung Indonesia yang sudah mengikuti MMA Fight Academy di San Diego Amerika Serikat. (Red)
-
NASIONAL21/04/2025 06:00 WIB
Praktisi Hukum Nilai YCLT Tak Mampu Buktikan Dampak Tidak Dicopotnya Menteri Yandri Susanto
-
EKBIS21/04/2025 09:30 WIB
IHSG Buka Pekan di Zona Hijau! Sentimen Domestik dan Global Jadi Penggerak
-
NASIONAL21/04/2025 10:00 WIB
Perpres Kantor Komunikasi Presiden Digugat ke MA: Ada Apa dengan Kewenangan PCO?
-
DUNIA21/04/2025 15:45 WIB
Dunia Berduka: Paus Fransiskus Wafat di Usia 88 Tahun
-
EKBIS21/04/2025 08:30 WIB
Senin Bahagia! Harga BBM Kompak Turun di Seluruh SPBU RI
-
RAGAM21/04/2025 16:00 WIB
Wisata Sejarah ke Petirtaan Watugede, Sisa Kemegahan Kerajaan Singosari
-
EKBIS21/04/2025 16:30 WIB
Koperasi Desa Merah Putih, Strategi Baru Bangkitkan Ekonomi Indonesia
-
NUSANTARA21/04/2025 12:30 WIB
Warga Desa Maba Sangaji Dituntut Usai Hentikan Operasional Tambang Nikel PT Position