Berita
Berlangsung Meriah, Peringatan HSP ke-95 Penuh Warna Anak Muda dan Muncul Video Mapping di Tugu Monas

AKTUALITAS.ID – Puncak peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke 95 tahun 2023 yang diselenggarakan di Monumen Nasional (Monas) kali ini terlihat berbeda. Nuansa anak muda dengan berbagai pertunjukkan musik dan munculnya tampilan video mapping perjalanan HSP di Tugu Monas menjadi pembeda.
Puncak perayaan Hari Sumpah Pemuda di Monas dimulai dengan pertunjukan marching band, tari tradisional, pemberian penghargaan kepemudaan, dan deklarasi komitmen serta Sumpah Pemuda yang dipimpin langsung oleh Menpora Dito. Acara pun dilanjutkan dengan pertunjukan musik dari penyanyi Wika Salim, Saykoji, dan D’Masiv.
Puncak perayaan Hari Sumpah Pemuda juga dihadiri oleh berbagai organisasi kepemudaan dan juga sejumlah pemangku kepentingan serta pejabat muda seperti Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak, Staf Khusus Presiden Bidang Pendidikan Inovasi dan Pembangunan Daerah Terluar Billy Mambrasar, Kepala BKKBN, dan lainnya.
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo menyebut sengaja mengajak para jajarannya untuk bereksperimen dalam perayaan Sumpah Pemuda yang tidak biasa seperti sebelum-sebelumnya.
“Terima kasih kepada para jajaran Kemenpora yang tahun ini mau diajak bereksperimen dalam peringatan Hari Sumpah Pemuda. Mungkin ini baru pertama kali Hari Sumpah Pemuda kita laksanakan semi-semi festival,” kata Menpora Dito.
Dito mengajak kepada jajarannya agar membuat acara yang tidak terlalu banyak seremonial akan tetapi lebih banyak menyajikan pertunjukan musik dan budaya kepada masyarakat yang mengunjungi Monas. “Silakan nikmati acaranya, semoga acaranya bisa membuat senyum dan bahagia,” kata Dito. (Red)
-
EKBIS24/04/2025 09:45 WIB
Rupiah ‘Lemes’ di Pembukaan 24 April 2025, Dolar AS Masih Sulit Ditaklukkan
-
NUSANTARA24/04/2025 15:30 WIB
Mantan Kepala BPN Kolaka Diduga Gelapkan Dua Sertifikat Tanah Warisan Ahli Waris
-
EKBIS24/04/2025 09:15 WIB
Pembukaan Pasar 24 April 2025: IHSG Melejit Kuat, Lanjutkan Reli Ditopang Optimisme Pasar
-
EKBIS24/04/2025 08:30 WIB
Harga BBM Terbaru 24 April 2025: Mayoritas SPBU Tahan Harga, Cek Daftar Lengkap di Sini
-
OASE24/04/2025 05:00 WIB
Alasan Mengapa ‘Induk Alquran’ Duduk Manis di Awal Mushaf
-
JABODETABEK24/04/2025 05:30 WIB
Cuaca Jakarta 24 April: Ada Kejutan Hujan di Tengah Hari?
-
EKBIS24/04/2025 10:30 WIB
Dompet Bisa Lebih Tebal? Harga Emas Antam Terjun Bebas Hari Ini
-
NASIONAL24/04/2025 11:00 WIB
Gara-Gara Bakar Mobil Polisi, DPR Desak Pemerintah Sikat Habis Ormas Preman