Connect with us

EKBIS

Perkuat Ketahanan Pangan Nasional, Perum Bulog Siap Dukung Koperasi Merah Putih

Aktualitas.id -

AKTUALITAS.ID – Sekretaris Perusahaan Perum Bulog, Arwakhudin Widiarso mengatakan pihaknya berkomitmen untuk mendukung penuh program Koperasi Merah Putih yang diinisiasi Presiden Prabowo Subianto untuk memperkuat ketahanan pangan nasional dan pemberdayaan ekonomi desa.

Menurutnya, Perum Bulog menilai kolaborasi ini sebagai langkah strategis untuk mendorong kemandirian pangan serta menjaga stabilitas harga komoditas pokok di seluruh wilayah Indonesia.

Baca Juga: Wamentan Sudaryono Dorong Kolaborasi Koperasi Tani dengan Kopdes Merah Putih

“Bulog tidak hanya berperan sebagai penyedia dan pengelola cadangan pangan, tetapi juga sebagai mitra strategis bagi koperasi dan pelaku usaha rakyat,” ujar Arwakhudin Widiarso, Sekretaris Perusahaan Perum Bulog, dalam keterangannya kepada Aktualitas.id, Jumat (25/4/2025).

Dirinya menegaskan, Bulog siap memberikan dukungan logistik, distribusi, hingga akses pasokan beras dan bahan pangan strategis lain guna menunjang program-program Koperasi Merah Putih.

“Program ini juga merupakan upaya semakin mendekatkan pemerintah dengan rakyat,” tegasnya.

Baca Juga: Kemendagri Percepat Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih

Dirinya menjelaskan, untuk kerja sama tersebut, Bulog akan memberikan dukungan pelatihan, pendampingan usaha, serta integrasi sistem digital untuk meningkatkan efisiensi rantai pasok dan keterjangkauan harga pangan di masyarakat.

“Dengan adanya sinergi antara Perum Bulog dan Koperasi Merah Putih, diharapkan peran koperasi dalam sistem ekonomi nasional semakin kuat dan memberi manfaat langsung bagi masyarakat luas, khususnya dalam menjamin ketersediaan pangan yang berkualitas dan terjangkau,” pungkas Arwakhudin.

Sebagai informasi, Koperasi Merah Putih beranggotakan pelaku UMKM dan petani lokal dengan visi membangun sistem distribusi pangan yang adil, merata, dan berkelanjutan. (Yan Kusuma)

TRENDING