EKBIS
AC Mobil Manual vs Digital, Ini Perbedaan Cara Kerja dan Perawatan yang Wajib Diketahui
AKTUALITAS.ID, Jakarta – Perkembangan teknologi otomotif turut membawa perubahan pada sistem pendingin udara (AC) mobil. Jika dahulu mayoritas kendaraan menggunakan AC manual dengan kenop pengatur suhu, kini banyak mobil keluaran terbaru telah dibekali AC digital yang serba otomatis.
Meski tampil berbeda, ternyata keduanya memiliki dasar kerja dan kebutuhan perawatan yang hampir sama.
Baik AC manual maupun AC digital sama-sama mengandalkan rangkaian komponen utama seperti filter kabin, kondensor, kompresor, serta refrigeran atau freon untuk menghasilkan udara sejuk di dalam kabin. Apabila salah satu komponen tersebut bermasalah, performa pendinginan akan menurun, tanpa memandang jenis AC yang digunakan.
Pemilik bengkel spesialis Wijaya AC Mobil di Cilengsi, Jawa Barat, Rediansyah, menjelaskan bahwa perbedaan utama antara AC manual dan AC digital terletak pada sistem pengendaliannya, bukan pada sistem pendinginnya.
“Kalau AC manual itu langsung diatur pakai kenop, sedangkan AC digital sudah otomatis menggunakan sensor suhu dan motor servo. Jadi, secara prinsip kerja pendinginannya sama,” ujar Rediansyah.
Menurutnya, banyak pemilik mobil yang keliru menganggap AC digital tidak memerlukan perawatan rutin karena dianggap lebih canggih. Padahal, sistem AC digital justru memiliki komponen tambahan seperti sensor suhu dan aktuator yang juga perlu dijaga agar tetap presisi.
Untuk AC manual, fokus perawatan lebih banyak pada kebersihan fisik komponen serta pemeriksaan mekanis dasar. Filter kabin yang kotor, kondensor berdebu, atau freon yang berkurang akan langsung berdampak pada hembusan udara yang tidak lagi dingin.
“AC manual itu sederhana, tapi jangan dianggap sepele. Kalau filter kabin jarang dibersihkan, sirkulasi udara terganggu dan AC jadi tidak maksimal,” jelasnya.
Sementara pada AC digital, selain perawatan komponen utama, pemilik kendaraan juga disarankan melakukan pengecekan sistem kelistrikan dan sensor secara berkala. Gangguan kecil pada sensor suhu bisa membuat AC terasa kurang dingin atau tidak stabil meski freon masih dalam kondisi baik.
Rediansyah menegaskan, kunci utama menjaga performa AC mobil baik manual maupun digital adalah perawatan rutin dan tidak menunggu sampai AC benar-benar bermasalah.
“Jangan tunggu AC bau atau tidak dingin baru ke bengkel. Perawatan berkala justru lebih murah dan bisa memperpanjang usia komponen,” tutupnya.
Dengan memahami perbedaan karakter dan kebutuhan perawatan AC manual serta digital, pemilik kendaraan diharapkan lebih bijak dalam merawat sistem pendingin mobil agar kenyamanan berkendara tetap terjaga, terutama saat menghadapi cuaca panas dan perjalanan jarak jauh..
Dengan layanan perawatan dan perbaikan AC mobil untuk berbagai jenis kendaraan, Wijaya AC Mobil menjadi salah satu bengkel rujukan masyarakat Jabodetabek untuk memastikan sistem AC tetap bersih, aman, dan bekerja optimal.
Informasi & Media Sosial Bengkel WIjaya AC Mobil
Website:
https://wijayaacmobil.com/
https://wijayaacmobil.co.id/
Instagram: @wijayaacmobil
https://www.instagram.com/wijayaacmobil
TikTok: @wijayaacmobil
https://www.tiktok.com/@wijayaacmobil
YouTube: Wijaya AC Mobil
https://youtube.com/@wijayaacmobil
Facebook: Wijaya AC Mobil
https://facebook.com/wijayamotoracmobil
Dengan layanan lengkap, spesialisasi luas, serta jangkauan area yang kuat, Bengkel Wijaya AC Mobil terus mempertegas posisinya sebagai bengkel AC mobil terdekat dan terpercaya untuk kendaraan pribadi maupun alat berat di Jabodetabek. (Firmansyah/Skut)
-
DUNIA27/01/2026 15:00 WIBKapal Induk AS Tiba di Timur Tengah, Kemlu Iran: Agresi Washington Akan Berakhir Menyakitkan
-
DUNIA27/01/2026 12:00 WIBArmada Perang Merapat, Jenderal AS Sebut Rencana Serangan ke Iran Bakal ‘Singkat dan Cepat’
-
POLITIK27/01/2026 13:00 WIBUtut Sebut Ada Pimpinan Komisi I DPR Bakal Masuk Kabinet Prabowo, Siapakah Dia?
-
NASIONAL27/01/2026 09:00 WIBDPR Tegaskan Tak Ada Anggaran Rp 16,8 Triliun untuk Masuk Dewan Perdamaian Gaza
-
EKBIS27/01/2026 09:30 WIBThomas Djiwandono Resmi Jadi Deputi Gubernur BI, IHSG Melemah
-
JABODETABEK27/01/2026 16:00 WIBSoal Penangkapan Pedagang Es Gabus, Anggota TNI-Polri Beri Klarifikasi
-
RAGAM27/01/2026 14:30 WIBWaspada! 14 Wilayah di Indonesia Terancam Gempa Megathrust
-
EKBIS27/01/2026 10:30 WIBRupiah Melemah Lagi, Kembali ke Level Rp16.800-an per USD

















