Connect with us

Jabodetabek

BMKG Prakirakan Jakarta Hari Ini: Hujan Ringan Mendominasi Malam Hari

Published

on

Arsip foto - Warga berjalan menggunakan payung saat hujan lebat di kawasan Sarinah Thamrin, Jakarta, Selasa (5/4/2022). Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini prakiraan hujan lebat disertai kilat dan angin kencang yang berpotensi terjadi di sejumlah wilayah Indonesia. (ANTARA FOTO)

AKTUALITAS.ID — Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi cuaca di wilayah DKI Jakarta pada Senin (18/11/2024) akan mengalami variasi sepanjang hari ini, dengan dominasi hujan ringan pada malam hari.

Pada pagi hari, seluruh wilayah DKI Jakarta diprediksi akan diselimuti awan tebal. Kondisi ini diperkirakan berlanjut hingga siang hari, di mana Jakarta Barat, Jakarta Pusat, dan Jakarta Utara tetap berawan tebal.

Memasuki sore hari, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur akan mengalami hujan, sementara wilayah lainnya masih berawan. Kemudian, pada malam hari sekitar pukul 19.00 WIB, hujan ringan diperkirakan akan turun di sebagian besar wilayah DKI Jakarta, kecuali Jakarta Selatan yang diprediksi tetap berawan tebal.

BMKG juga memprakirakan cuaca dini hari nanti akan tetap didominasi hujan ringan di sebagian besar wilayah, dengan pengecualian Jakarta Barat dan Kepulauan Seribu yang diperkirakan masih berawan tebal.

Suhu udara di DKI Jakarta hari ini akan berkisar antara 26 hingga 27 derajat Celcius, dengan kecepatan angin mencapai 2-10 kilometer per jam. BMKG mengimbau warga untuk tetap waspada, terutama bagi yang berada di wilayah berpotensi hujan pada sore dan malam hari.

Dengan kondisi cuaca yang bervariasi ini, diharapkan masyarakat dapat mempersiapkan diri untuk aktivitas sehari-hari, baik di dalam maupun luar ruangan. (YAN KUSUMA/RAFI)

OASE

INFOGRAFIS

WARGANET

Trending