JABODETABEK
Polisi Gerebek Sarang Ribuan Butir Obat Keras di Kos Tanah Abang

AKTUALITAS.ID – Polres Metro Jakarta Pusat berhasil mengungkap jaringan peredaran obat keras dengan menggerebek sebuah kos-kosan di kawasan Tanah Abang yang dijadikan gudang penyimpanan. Penggerebekan yang dilakukan pada Minggu dini hari (20/4/2025) berhasil mengamankan seorang bandar berinisial DS.
Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Pusat, AKBP Robi Heri Saputra, menjelaskan operasi ini dilakukan setelah adanya laporan dari warga yang resah terkait aktivitas mencurigakan di sekitar Jembatan Tinggi, Jati Pulo, Tanah Abang. Hasilnya, polisi menemukan dan menyita barang bukti berupa 24 bungkus excimer (sekitar 120 butir) dan 31.900 butir Tramadol dari dalam kos-kosan tersebut.
“Pelaku yang diamankan DS. Total barang bukti mencapai 31.900 butir. Seluruh barang bukti kini telah diamankan,” ujar AKBP Robi kepada wartawan, Selasa (22/4/2025).
Tersangka DS kini menjalani pemeriksaan lebih lanjut di Polres Metro Jakarta Pusat. Polisi juga tengah melakukan pengembangan untuk membongkar jaringan peredaran obat keras yang lebih luas.
Sementara itu, Polres Metro Depok juga menunjukkan keseriusannya dalam memberantas peredaran obat daftar G. Sebanyak 27 tersangka yang diduga menjual obat keras kepada pelajar dan remaja di Depok tengah diselidiki. Para pelaku di Depok ini diduga menggunakan sistem cash on delivery dalam transaksinya. Meskipun para tersangka di Depok cenderung tidak kooperatif dalam memberikan informasi mengenai pemasok, polisi berjanji akan terus melakukan penyelidikan untuk memutus rantai peredaran obat keras ilegal. (Mun/Yan Kusuma)
-
EKBIS22/04/2025 08:30 WIB
Pertamax Rp12.500/Liter! Simak Daftar Lengkap Harga BBM Terbaru di Seluruh SPBU Indonesia
-
NUSANTARA22/04/2025 11:45 WIB
Kewenangan Daerah Dipertanyakan, Dedi Mulyadi ‘Overlapping’ dengan Bupati/Wali Kota?
-
EKBIS22/04/2025 09:30 WIB
Dolar AS di Zona Merah, Tapi Kenapa Rupiah Justru Melemah 0,27% Pagi Ini?
-
EKBIS22/04/2025 09:45 WIB
Dompet Auto Tebal! Harga Emas Antam di Pegadaian Tembus Rp2 Juta per Gram
-
OLAHRAGA21/04/2025 20:01 WIB
Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025, Ini Stadion yang Dipilih
-
NUSANTARA21/04/2025 21:00 WIB
Program MBG Dongkrak Semangat Belajar Anak Papua Pegunungan
-
EKBIS22/04/2025 09:15 WIB
IHSG Menguat Tipis, Berbeda dengan Tren Global
-
POLITIK22/04/2025 12:00 WIB
Relawan 98 Tolak Desakan Pemberhentian Wapres