NUSANTARA
Gunung Raung Kembali Erupsi, Kolom Abu Setinggi 400 Meter Teramati
AKTUALITAS.ID – Setelah Gunung Semeru, kini giliran Gunung Raung yang menunjukkan aktivitas vulkaniknya. Gunung yang berlokasi di perbatasan Kabupaten Jember, Bondowoso, dan Banyuwangi ini kembali erupsi pada Sabtu (7/6/2025) pagi, dengan letusan abu setinggi 400 meter di atas puncaknya.
Petugas Pos Pengamatan Gunung Raung, Agung Tri Subekti, melalui keterangan tertulis menjelaskan erupsi terjadi pada pukul 07.19 WIB. “Tinggi kolom letusan teramati sekitar 400 meter di atas puncak atau 3.732 meter di atas permukaan laut (mdpl),” ungkapnya. Kolom abu terlihat berwarna kelabu dengan intensitas tebal dan bergerak ke arah barat laut. Saat laporan ini dibuat, erupsi masih berlangsung.
Dalam sepekan terakhir, Gunung Raung yang memiliki ketinggian 3.332 mdpl ini telah mengalami tiga kali erupsi. Erupsi pertama tercatat pada Kamis (5/6/2025) pukul 12.25 WIB dengan kolom letusan setinggi 600 meter. Kemudian pada Jumat (6/6) pukul 12.16 WIB, kolom abu teramati setinggi 500 meter. Dan yang terbaru adalah erupsi pada Sabtu pagi ini.
Hingga saat ini, status aktivitas vulkanik Gunung Raung tetap Waspada atau Level II. Oleh karena itu, masyarakat, pengunjung, dan wisatawan diimbau untuk tidak mendekati pusat erupsi di kawah puncak dalam radius 3 kilometer. Larangan juga berlaku untuk menuruni kaldera serta bermalam di kawasan kawah.
Sebelumnya, Kepala Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Muhammad Wafid, menjelaskan kegempaan Gunung Raung sepanjang minggu pertama Juni 2025 didominasi oleh gempa embusan, dengan frekuensi antara tiga hingga 10 kali per hari. Selain itu, tercatat satu kali gempa vulkanik dalam dan empat kali tremor menerus dengan amplitudo dominan 1 milimeter.
“Erupsi diperkirakan bersumber dari kedalaman dangkal dan sebaran abu terbatas di sekitar kawah dan sektor timur laut. Tingkat aktivitas tetap relevan pada level II atau waspada,” jelas Muhammad Wafid.
Masyarakat di sekitar Gunung Raung diimbau untuk tetap tenang namun waspada, serta mengikuti arahan dari pihak berwenang terkait perkembangan aktivitas gunung api ini. (Yan Kusuma/Mun)
-
NASIONAL28/01/2026 17:11 WIBDua Tahun Bergulir, APH-RI Desak Kejagung Tegaskan Status Hukum Eks Bupati Purwakarta
-
NASIONAL28/01/2026 18:00 WIBDilantik Presiden, Bahlil Jabat Ketua Harian DEN
-
OLAHRAGA28/01/2026 20:00 WIBBakal Kembali ke Octagon, Conor McGregor Pamer Latihan Terbaru
-
NUSANTARA28/01/2026 20:30 WIB150 Personel dan 20 Armada Dikerahkan Padamkan Pabrik yang Terbakar
-
NUSANTARA28/01/2026 17:30 WIBPencarian Korban Longsor Cisarua Dihentikan Sementara
-
DUNIA28/01/2026 23:00 WIBIran Kendalikan Penuh Selat Hormuz
-
RAGAM28/01/2026 19:30 WIBIni Dia Nominasi Penghargaan BAFTA Film 2026
-
OTOTEK28/01/2026 22:00 WIBRisiko Tersembunyi Saat Mobil Listrik Terjang Banjir

















