POLITIK
Seluruh Kandidat Ketua Umum PSI Sudah Tiba di Arena Kongres

AKTUALITAS.ID – Hari ini, PSI mulai menggelar Kongres selama dua hari. Presiden ke- 8 RI Prabowo Subianto, Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, hingga Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan bakal hadir.
Kongres PSI 2025 hari pertama pada Sabtu (19/7/2025) ini digelar di Gedung Graha Saba Buana, Kecamatan Banjarsari.
Tiga kandidat ketua umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) tiba di lokasi Kongres di Gedung Graha Saba Buana, Solo, Sabtu (19/7/2025). Namun Kaesang memiliki jalur masuk yang berbeda dibanding dua kandidat lainnya.
Kandidat nomor urut 02 sekaligus anak dari Presiden Ketujuh RI Joko Widodo, Kaesang Pangarep memilih pintu masuk yang berbeda dari dua kandidat lain.
Kandidat nomor urut 01, Ronald Aristone Sinaga alias Bro Ron tiba pertama kali. Disusul kandidat nomor urut 03, Agus Mulyono Herlambang. Keduanya memasuki area Graha Saba Buana lewat pintu Utara.
Sementara Kaesang diiringi pendukung-pendukungnya tiba paling belakangan. Berbeda dengan dua kompetitornya, Kaesang memasuki venue lewat pintu Selatan.
Adik Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka itu mengaku sempat meminta restu kepada ayahnya, Joko Widodo, dan ibunya, Iriana, sebelum berangkat menghadiri Kongres PSI.
“Iya, minta doa restu (dari bapak), ke ibu, ke istri. Semoga semuanya lancar tidak ada hambatan sama sekali,” kata Kaesang.
Hingga Kamis kemarin, Steering Committee Kongres PSI mengumumkan Kaesang unggul sementara dalam perolehan suara yang dilakukan secara e-voting.
Namun Kaesang tak banyak bicara saat ditanya mengenai prediksi hasil pemilihan Ketua Umum partainya.
“Nanti ya, nanti setelah pengumuman aja. Setelah pengumuman,” kata dia.
Saat pendaftaran, Kaesang mendapat rekomendasi dari 10 DPW dan 78 DPD. Jauh meninggalkan Broron yang mendapat dukungan dari 10 DPW dan 36 DPD. Sementara Herlambang hanya mendapat dukungan dari 6 DPW dan 24 DPD.
Kaesang mengatakan dukungan dari DPD dan DPW saja tidak cukup. Ia juga harus bisa mengkonsolidasi dukungan dari semua anggota yang merupakan pemegang hak suara.
“Kalau saya enggak bisa konsolidasi teman-teman, percuma juga,” kata dia. (Purnomo/goeh)
-
JABODETABEK20/07/2025 18:30 WIB
50 Ribu Pengemudi Ojol Siap Kepung Istana Besok, Tuntut Pemerintah Tegas ke Aplikator
-
OLAHRAGA20/07/2025 20:00 WIB
Jerman Singkirkan Prancis, Lengkapi Semifinalis Euro Putri 2025
-
POLITIK20/07/2025 22:00 WIB
Kondisi Membaik, SBY Tetap Produktif Meski Jalani Perawatan
-
EKBIS20/07/2025 23:00 WIB
Khofifah Ajak Bulog Salurkan Bahan Pokok Langsung ke Koperasi Desa
-
NASIONAL20/07/2025 21:00 WIB
Presiden Prabowo Kunjungi Jokowi di Solo, Lanjut Hadiri Kongres PSI
-
JABODETABEK21/07/2025 06:30 WIB
Pria Tewas Ditusuk Adiknya Sendiri di Jakarta Timur
-
RAGAM20/07/2025 19:00 WIB
Spider-Verse 3′ Diundur: Miles Morales Bakal Dikejar Semua Spider-Man!
-
NASIONAL21/07/2025 11:00 WIB
Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Rumpin Bogor