Connect with us

RAGAM

Tom Cruise Kembali ke AS Usai Beberapa Tahun Tinggal di Inggris

Aktualitas.id -

Aktor Tom Cruise di Cannes Film Festival 2025. (Akun Instagram @giorgioarmani)

AKTUALITAS.ID – Setelah bertahun-tahun tinggal menetap di Inggris, Bintang Hollywood Tom Cruise dikabarkan pindah kembali ke Amerika Serikat (AS).

Cruise sebelumnya menetap di sebuah apartemen mewah di Knightsbridge, London, Inggris.

Namun, Daily Mail pada Minggu (25/1/2026) melaporkan bahwa orang-orang tampak memindahkan barang-barang dari properti itu dan staf gedung mengaku terkejut dengan perpindahan tersebut.

Cruise sebelumnya sering mengemukakan kesukaannya pada Inggris. Dalam sebuah wawancara pada tahun 2022 dia mengaku menghabiskan banyak waktunya di Inggris.

“Saya menghabiskan banyak waktu di Inggris dan itu bukan cuma karena alasan pekerjaan. Saya senang berada di sini,” katanya kepada The Mirror.

Cruise (63) telah membuat film di Inggris selama 40 tahun, tetapi baru menetap di sana sejak tahun 2021.

Bintang film “Mission: Impossible” itu suka melihat tempat-tempat ikonik di Inggris, seperti Menara London, Nelson’s Column, dan Istana Buckingham.

“Ini adalah perpaduan fantastis antara yang lama dan yang baru. Inggris juga trendi dan memiliki banyak hal yang kemudian ditiru negara lain. Saya juga menyukai pedesaan Inggris,” katanya.

(Ari Wibowo/goeh)

TRENDING