JABODETABEK
Emak-emak di Bekasi Jadi Korban Begal Bersenjata Tajam, Motor Raib
AKTUALITAS.ID – Aksi pembegalan kembali terjadi di Bekasi, Jawa Barat. Kali ini, seorang emak-emak menjadi korban setelah dipepet dan diancam dengan senjata tajam oleh komplotan begal.
Peristiwa ini terjadi di Jalan Al-Barkah Kampung Ciketing Rawamulya, Kecamatan Mustikajaya, Kota Bekasi, sekitar pukul 05.06 WIB. Rekaman CCTV yang viral di media sosial menunjukkan detik-detik saat korban yang sedang mengendarai motor dipepet oleh pelaku yang berboncengan 2 motor. Korban kemudian terjatuh dan diancam dengan senjata tajam.
Korban yang ketakutan hanya bisa berteriak meminta tolong. Para pelaku kemudian melarikan diri dengan membawa kabur motor milik korban.
Kanit Reskrim Polsek Bantargebang, Iptu Ahmad Harianto, membenarkan adanya kejadian tersebut. Polisi telah melakukan pengecekan ke lokasi kejadian dan melakukan pengejaran terhadap para pelaku.
“Iya betul, itu kejadiannya TKP di RT 01 RW 01 Ciketing Rawamulya, Mustikajaya. Tadi saya sudah ke TKP, anggota sudah cek TKP,” kata Ahmad saat dihubungi, Senin (17/2/2025).
Korban diketahui bernama ibu berusia 42 tahun. Saat kejadian, korban hendak mengantar jemput seseorang.
“Pagi-pagi kejadiannya, korban mau antar jemput orang. Ibu-ibu usia 42 tahun korbannya,” imbuhnya.
Korban dibuntuti oleh dua motor yang berboncengan lima orang. Setiba di lokasi, korban dipepet dan diancam dengan senjata tajam.
“Lagi jalan dibuntuti dua motor, kemudian dipepet. Waktu dipepet dia jatuh lalu teriak dan diancam, akhirnya motornya diambil,” jelasnya.
Polisi memperkirakan pelaku berjumlah lima orang. Saat ini, polisi masih terus melakukan pengejaran terhadap para pelaku.
“Pelakunya lima orang, masih kami selidiki,” pungkasnya.
Kejadian ini menjadi pengingat bagi masyarakat untuk selalu berhati-hati dan waspada saat berkendara, terutama pada jam-jam rawan. (Mun/Yan Kusuma)
-
EKBIS31/12/2025 21:45 WIBCadangan Aset Kripto Indodax Dipertanyakan, OJK Diminta Tegakkan Aturan
-
RIAU31/12/2025 13:00 WIBKapolres Bengkalis Sampaikan Pengungkapan Kasus Sepanjang 2025
-
POLITIK31/12/2025 14:00 WIBWakil Ketua Komisi XIII DPR: Pilkada harus dipilih “secara langsung”
-
NASIONAL31/12/2025 10:00 WIBKasus CSR BI-OJK Meluas, KPK Dalami Dugaan Suap Rp 3 Miliar
-
EKBIS31/12/2025 10:30 WIBRupiah Menguat ke Level Rp16.697 per Dolar AS pada Rabu Pagi
-
NASIONAL31/12/2025 16:30 WIBKapolri Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Serentak Pati Hingga Tamtama
-
EKBIS31/12/2025 18:00 WIBPascabencana Sumatera, Wamentan Pastikan Pemulihan Sektor Pertanian
-
EKBIS31/12/2025 11:30 WIBHarga Emas Antam Stabil di Rp2,501 Juta per Gram pada Rabu Ini

















