NASIONAL
Legislator PDIP Minta Penyidikan Serius Kasus Narkoba Ammar Zoni di Lapas
AKTUALITAS.ID – Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Andreas Hugo Pareira, mendesak aparat penegak hukum untuk menyelidiki secara serius dugaan keterlibatan petugas lembaga pemasyarakatan (lapas) dalam kasus peredaran narkoba yang menyeret nama aktor Ammar Zoni.
Menurut Andreas, peredaran narkoba di dalam lapas bukan hal baru dan sangat mungkin terjadi karena adanya kerja sama dengan oknum petugas keamanan.
“Kasus peredaran narkoba di lapas oleh Ammar Zoni bukan tidak mungkin terjadi karena adanya kerja sama dengan pihak keamanan di lapas,” ujar Andreas dalam keterangan tertulis, Sabtu (11/10/2025).
Politikus PDIP itu menilai bahwa berbagai insiden serupa mulai dari peredaran narkoba, perkelahian, hingga kaburnya narapidana telah berulang kali terjadi di berbagai rutan dan lapas di Indonesia.
“Peristiwa seperti ini sudah seperti berita mingguan. Ini menunjukkan lemahnya pengawasan dan akuntabilitas di dalam sistem pemasyarakatan kita,” tegasnya.
Andreas menekankan pentingnya penyelidikan menyeluruh terhadap dugaan keterlibatan aparat lapas dalam kasus Ammar Zoni. Ia juga mendorong agar sanksi tegas dijatuhkan jika terbukti ada pelanggaran.
“Kalau terbukti, harus ada tindakan tegas. Kalau perlu, pecat. Ini penting untuk menimbulkan efek jera agar tidak terulang,” ujarnya.
Ammar Zoni diketahui kembali terlibat kasus narkoba saat berada di Rutan Salemba, Jakarta Pusat. Ia diduga mengedarkan narkoba dari balik jeruji. Ini merupakan kali keempat Ammar berurusan dengan hukum terkait narkoba, setelah sebelumnya ditangkap pada 2017, Maret 2023, dan Desember 2023. (Purnomo/Mun)
-
NASIONAL30/01/2026 23:00 WIBVonis Berbeda untuk 25 Terdakwa Kasus Demo Agustus
-
JABODETABEK31/01/2026 07:30 WIBDaftar 29 RT yang Masih Terendam di Jakarta per 31 Januari 2026
-
JABODETABEK31/01/2026 05:30 WIBBMKG Peringatkan Potensi Hujan Petir di Jakarta Sabtu 31 Januari
-
DUNIA31/01/2026 08:00 WIBAncam Gempur Habis-habisan, Trump Beri 2 Ultimatum Keras ke Iran
-
POLITIK31/01/2026 14:47 WIBPartai Gema Bangsa: Ambang Batas Tinggi Hilangkan Keterwakilan Suara Pemilih
-
NUSANTARA30/01/2026 22:00 WIBGara-gara Tanya Gaji, 4 TKA China di Kolaka Keroyok Pekerja Lokal hingga Luka-Luka
-
NUSANTARA31/01/2026 06:30 WIBPolres Boyolali Tangkap Perampok Sadis yang Tewaskan Bocah 6 Tahun dalam Kurang dari 24 Jam
-
POLITIK31/01/2026 07:00 WIBJokowi: Prabowo-Gibran Akan Terus Mendukung Dua Periode

















