Berita
Gagal Hentikan UU Cipta Kerja, SBY Minta Kader Demokrat Tak Menyerah
AKTUALITAS.ID – Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengingatkan para kader untuk tetap memperjuangkan aspirasi rakyat. Termasuk dalam hal menolak UU Cipta Kerja, meskipun Demokrat telah gagal menghentikan pengesahan tersebut di paripurna 5 Oktober lalu. SBY mengirim pesan kepada seluruh kader Demokrat untuk tidak menyerah. Pesan itu langsung disampaikan Kepala Bakomstra DPP […]
AKTUALITAS.ID – Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengingatkan para kader untuk tetap memperjuangkan aspirasi rakyat. Termasuk dalam hal menolak UU Cipta Kerja, meskipun Demokrat telah gagal menghentikan pengesahan tersebut di paripurna 5 Oktober lalu.
SBY mengirim pesan kepada seluruh kader Demokrat untuk tidak menyerah. Pesan itu langsung disampaikan Kepala Bakomstra DPP Partai Demokrat, Ossy Dermawan.
“Kami berpandangan bahwa pesan Bapak SBY ini senada dengan apa yang disampaikan ketika beliau menyampaikan Pidato Perpisahan (Farewell) sebagai Ketua Umum Partai Demokrat pada tanggal 15 Maret 2020, 7 bulan lalu. Mudah-mudahan cuplikan video yang kami tayangkan ini dapat menginspirasi dan memotivasi para kader dalam melanjutkan perjuangan ke depan,” jelas Ossy kepada wartawan, Senin (26/10/2020).
Berikut pesan SBY kepada para kader Demokrat selengkapnya:
“Meskipun kita kalah dalam memperjuangkan hadirnya undang-undang yang lebih baik dan mendapatkan dukungan rakyat yang lebih luas, saya harap para kader Demokrat tidak patah dan tidak menyerah. Yang penting Fraksi Partai Demokrat sudah menjalankan tugas dan tanggung jawab konstitusionalnya di parlemen.”
“Kalah itu biasa dalam sebuah perjuangan. Seringkali pula, kekalahan itu adalah kemenangan yang tertunda. Teruslah secara gigih memperjuangkan kepentingan rakyat, dengan cara-cara yang baik dan tepat, serta sesuai dengan konstitusi. Selamat berjuang, insya Allah Tuhan akan membimbing dan memberikan kekuatan kepada kita semua,” kata SBY.
-
Multimedia11 jam lalu
FOTO: Ridwan Kamil Gelar Pasar Rakyat Tebus Murah
-
Olahraga14 jam lalu
Jake Paul Tumbangkan Mike Tyson Lewat Pertarungan Seru 8 Ronde
-
Jabodetabek13 jam lalu
RDF Plant Jakarta Siap Beroperasi, Olah 2.500 Ton Sampah Per Hari
-
POLITIK11 jam lalu
DKPP RI Terima 632 Aduan Terkait Etika Penyelenggara Pemilu 2024
-
EkBis21 jam lalu
Harga Minyak Anjlok Akibat Surplus Pasokan dan Penguatan Dolar
-
Ragam18 jam lalu
BKKBN: Kenali Perbedaan Vasektomi dan Kebiri, Jangan Sampai Salah Kaprah
-
Olahraga16 jam lalu
KORMI Perkuat Kedudukan Olahraga Masyarakat Menuju Generasi Emas 2045
-
POLITIK15 jam lalu
Golkar Targetkan Menang 60% di Pilkada 2024, Bahlil Lahadalia Optimis