Berita
Johnny G Plate Sebut Puan Maharani Layak Jadi Ketua DPR
AKTUALITAS.ID – Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Nasional Demokrat (Nasdem), Johnny G Plate mendukung rencana PDI Perjuangan yang akan menunjuk Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Puan Maharani sebagai calon Ketua DPR RI periode 2019-2024. “Salah satu tokoh yang memang mumpuni dari PDIP adalah Ibu Puan, yang juga memperoleh suara terbesar di Indonesia dalam Pileg […]
AKTUALITAS.ID – Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Nasional Demokrat (Nasdem), Johnny G Plate mendukung rencana PDI Perjuangan yang akan menunjuk Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Puan Maharani sebagai calon Ketua DPR RI periode 2019-2024.
“Salah satu tokoh yang memang mumpuni dari PDIP adalah Ibu Puan, yang juga memperoleh suara terbesar di Indonesia dalam Pileg kali ini,” ujar Johnny dalam keterangan yang diterima vertanews, Selasa, (14/5/2019).
Johnny menilai akan menjadi sejarah baru jika putri Presiden RI ke-5 itu menduduki kursi Ketua DPR. Sebab, Puan akan menjadi perempuan pertama dalam sejarah yang akan mengisi posisi tersebut.
Lebih lanjut, Johnny mengenang kembali saat Indonesia dipimpin oleh Presiden perempuan, Megawati Soekarnoputri. Di mana menurut Johnny, Puan memiliki kualitas yang sama untuk menjadi pemimpin lembaga negara.
“Nah, Indonesia tentu senang mempunyai presiden perempuan, Ibu Mega. Nanti mempunyai juga Ketua DPR RI perempuan,” tandasnya.
Untuk diketahui sebelumnya, berdasarkan UU MPR, DPR, DPRD dan DPD (MD3) posisi ketua DPR menjadi hak partai pemenang pemilihan legislatif 2019.
Berdasarkan hasil quick count dan real count sementara dari KPU dimenangkan oleh PDIP. [Yogo]
-
Multimedia11 hours ago
FOTO: Bawaslu Gelar Konsolidasi Nasional Perempuan Pengawas Pemilu
-
POLITIK15 hours ago
Bawaslu Gelar Konsolidasi Nasional Perempuan Pengawas Pemilu untuk Refleksi Kinerja dan Strategi Kedepan
-
Ragam18 hours ago
Bantah Gelapkan Harta Warisan, Ratna Sarumpaet: Aku Enggak Dendam
-
POLITIK7 hours ago
Ketua Komisi II Menentang Pembentukan KPU-Bawaslu Ad Hoc
-
Ragam15 hours ago
Aura Kasih Debut Jadi Eksekutif Produser, Film “Anak Kunti” Siap Menggebrak Asia
-
OtoTek16 hours ago
WhatsApp Hadirkan Fitur Baru untuk Meriahkan Libur Akhir Tahun
-
Olahraga20 hours ago
Dicoret dari Pelatnas, Christian Adinata: Perjuangan Tanpa Akhir di Dunia Bulu Tangkis
-
Nasional11 hours ago
Presedium MLB NU Desak Gus Ipul Mundur dari Jabatan Sekjen PBNU