Connect with us

Berita

13 Unit Damkar Dikerahkan untuk Padamkan Kebakaran di Rusun Johar

AKTUALITAS.ID – Sebanyak 13 unit pemadam kebakaran (Damkar) diturunkan untuk memadamkan api di Rumah Susun (Rusun), di Jalan Baladewa, RT 011 RW 05, Tanah Tinggi, Johar Baru, Jakarta Pusat. Hal ini disampaikan oleh Kasudin Damkar Jakarta Pusat Asril. “Obyek terbakar lantai 5 Rusun Baladewa,” katanya kepada merdeka.com, Minggu (10/10). Asril mengatakan, laporan diterima piket pada […]

Published

pada

AKTUALITAS.ID – Sebanyak 13 unit pemadam kebakaran (Damkar) diturunkan untuk memadamkan api di Rumah Susun (Rusun), di Jalan Baladewa, RT 011 RW 05, Tanah Tinggi, Johar Baru, Jakarta Pusat. Hal ini disampaikan oleh Kasudin Damkar Jakarta Pusat Asril.

“Obyek terbakar lantai 5 Rusun Baladewa,” katanya kepada merdeka.com, Minggu (10/10).

Asril mengatakan, laporan diterima piket pada pukul 15.25 WIB. Tim Damkar pun langsung menuju lokasi kejadian.

“Unit pertama tiba pukul 15.32 WIB, mulai operasi pukul 15.32 WIB, pendinginan pukul 15.55 WIB, dan selesai pukul 16.41 WIB,” katanya.

Ia menjelaskan, jago merah pertama kali terlihat disalah satu rumah, namun belum tahu apakah korsleting atau tidak. Hingga akhirnya sebanyak 4 rumah terbakar.

“Kronologi istri pak Yono memberi tahu ada api di atas (instalasi plafon), dari rumah pak Yono awal api terlihat di atas plafon, karena rumah dibuat menjadi 2 lantai. Ada 4 rumah (terbakar), atau 7 KK atau 15 jiwa (kehilangan tempat tinggal). Meninggal dunia tidak ada,” pungkasnya.

Trending



Copyright © 2024 aktualitas.id