Berita
Menteri Iran ke AS: Pangkalan Amerika dalam Jangkauan Rudal Kami
Ketegangan kedua negara makin memanas.

AKTUALITAS.ID – Menteri Kebudayaan dan Sosial Iran, Hossein Nejat memperingatkan bahwa Iran dapat melenyapkan kapal induk AS di Teluk jika AS menyerang Iran, yang membuat semakin meningkatnya ketegangan di antara kedua negara semakin memanas.
“Pangkalan Amerika berada dalam jangkauan Rudal kami. Rudal kami akan menghancurkan kapal induk mereka jika mereka melakukan kesalahan,” tegas Nejat, seperti yang dilansir dari laman Sputniknews, Kamis 11 Juli 2019.
Selain itu, Nejat juga memperingatkan bahwa AS harus meyadari dan mengingat konsekuensi dari konfrontasi militer dengan Teheran.
“Orang Amerika sangat menyadari konsekuensi dari konfrontasi militer dengan Iran.” lanjutnya.
Mengutip dari laman al-Masdar News, Nejat juga menambahkan bahwa perang bukan pada agenda Trump dan presiden AS ingin menyeret Teheran untuk bernegosiasi melalui tekanan maksimum.
Sebelumnya pada Selasa 9 Juli 2019 kemarin, Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu membuat pernyataan serupa, memperingatkan Iran bahwa mereka berada dalam jangkauan pesawat tempur Israel.
“Iran baru-baru ini telah mengancam kehancuran Israel. Harus diingat bahwa pesawat-pesawat ini dapat mencapai mana saja di Timur Tengah, termasuk Iran, dan tentu saja Suriah,” kata Netanyahu di pangkalan Angkatan Udara Israel Selasa 9 Juli 2019.
-
RAGAM02/07/2025 02:00 WIB
Denny JA Luncurkan Genre Baru: “Lukisan Imajinasi Nusantara”
-
RAGAM02/07/2025 12:30 WIB
Hari di Bumi Diprediksi Lebih Pendek di Juli-Agustus 2025 Akibat Rotasi Cepat
-
POLITIK02/07/2025 06:00 WIB
Puan Jelaskan Alasan DPR Belum Bahas Usulan Pemakzulan Gibran
-
POLITIK02/07/2025 04:30 WIB
Giri Kiemas: Putusan MK Pisah Pemilu Berarti Revitalisasi UU Politik dari Nol
-
DUNIA02/07/2025 00:01 WIB
Menlu Kuba: Netanyahu Sudah 30 Tahun Bohongi Dunia Soal Nuklir Iran
-
RAGAM01/07/2025 23:30 WIB
Musikal Petualangan Sherina Kembali! Meriahkan 25 Tahun Film Legendaris
-
FOTO02/07/2025 13:48 WIB
-
JABODETABEK02/07/2025 06:30 WIB
Polisi Amankan Pria Klaim Ring 1 Istana yang Tunjukkan Senjata Api di Depok