Berita
Menang Sengketa PHPU di MK, Jokowi: Alhamdulillah
AKTUALITAS.ID – Presiden dan wakil presiden terpilih Joko Widodo-Ma’ruf Amin menyampaikan pidato kemenangan Pilpres 2019. Hal ini disampaikan setelah Mahkamah Konstitusi (MK) memutuskan seluruh permohonan gugatan pilpres 2019 yang dilayangkan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. “Syukur alhamdulilah kita telah sama-sama mengetahui keputusan MK. Kita menyaksikan proses persidangan yang diselenggarakan secara adil dan transaparn dan terbuka dan disaksikan […]
AKTUALITAS.ID – Presiden dan wakil presiden terpilih Joko Widodo-Ma’ruf Amin menyampaikan pidato kemenangan Pilpres 2019.
Hal ini disampaikan setelah Mahkamah Konstitusi (MK) memutuskan seluruh permohonan gugatan pilpres 2019 yang dilayangkan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.
“Syukur alhamdulilah kita telah sama-sama mengetahui keputusan MK. Kita menyaksikan proses persidangan yang diselenggarakan secara adil dan transaparn dan terbuka dan disaksikan seluruh rakyat Indonesia,” ujar Jokowi di Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur, Kamis, 27 Juni 2019.
Jokowi menegaskan, jika semua pihak harus menghormati keputusan MK.
“Keputusan MK sudah final dan harus kita hormati bersama-sama,” imbuhnya.
Jokowi menambahkan, pihaknya mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk kembali bersatu.
“Saya mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk bersatu kembali, bersama membangun Indonesia, tidak ada lagi 01 dan 02, yang ada hanyalah persatuan Indonesia,” tegasnya.
“Perlu kami sampaikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih adalah Presiden seluruh rakyat Indonesia,” pungkasnya.
-
DUNIA27/01/2026 15:00 WIBKapal Induk AS Tiba di Timur Tengah, Kemlu Iran: Agresi Washington Akan Berakhir Menyakitkan
-
JABODETABEK27/01/2026 16:00 WIBSoal Penangkapan Pedagang Es Gabus, Anggota TNI-Polri Beri Klarifikasi
-
RAGAM27/01/2026 14:30 WIBWaspada! 14 Wilayah di Indonesia Terancam Gempa Megathrust
-
POLITIK27/01/2026 17:30 WIB9 Nama Disetujui Jadi Anggota Ombudsman 2026-2031, Dalam Rapat Paripurna DPR RI
-
NUSANTARA27/01/2026 18:30 WIBPenyeludupan 70 Ton Daging Beku dari Singapura Berhasil Digagalkan
-
RAGAM27/01/2026 19:00 WIBTom Cruise Kembali ke AS Usai Beberapa Tahun Tinggal di Inggris
-
NASIONAL27/01/2026 18:00 WIBAwas! Jangan Coba-coba Konsumsi Gas Tertawa “Whip Pink”
-
POLITIK28/01/2026 11:00 WIBDPP Prima: Ambang Batas 0 Persen Wujud Nyata Demokrasi Pancasila

















