Berita
Pengamat Ingatkan Jokowi Tak Pilih Menteri Kontroversial
AKTUALITAS.ID – Presiden terpilih periode 2019-2024 Joko Widodo akan menyusun nama kabinet kerjanya sebelum dilantik oleh DPR-MPR pada 21 Oktober mendatang. Beberapa nama telah disodorkan kepada Jokowi namun Jokowi belum merilis siapa saja nama calon menteri periode kedua ini. Pengamat Politik Dedi Kurnia Sya menyampaikan menteri yang akan dipilih Jokowi harus memiliki penguasaan lapangan yang […]

AKTUALITAS.ID – Presiden terpilih periode 2019-2024 Joko Widodo akan menyusun nama kabinet kerjanya sebelum dilantik oleh DPR-MPR pada 21 Oktober mendatang. Beberapa nama telah disodorkan kepada Jokowi namun Jokowi belum merilis siapa saja nama calon menteri periode kedua ini.
Pengamat Politik Dedi Kurnia Sya menyampaikan menteri yang akan dipilih Jokowi harus memiliki penguasaan lapangan yang baik.
“Jokowi bukan tipe perencana yang baik, tetapi lebih pada eksekutor, sehingga perlu para menteri terpilih memiliki penguasaan perencana yang baik, sehingga menyambung dengan semangat pembangunan yang Jokowi inginkan,” ujar Dedi kepada wartawan Rabu (3/7/2019).
Selain itu, Dedi mengingatkan Jokowi untuk tidak mengambil seseorang yang memiliki latar belakang kontroversial, misalnya mantan narapidana kasus korupsi maupun pidana.
“Di luar kemampuan personal, menteri Jokowi harus tokoh yang tidak memiliki jejak kontroversial, mengingat publik yang loyal terhadap oposisi terhitung besar,” jelasnya.
“Paling tidak, dengan memilih tokoh dengan jejak kontroversial minim mampu pengaruhi kepercayaan publik,” tutupnya.
-
NUSANTARA19/04/2025 08:30 WIB
Tak Tahu Apa-Apa, Pemuda Ini Jadi Korban Salah Sasaran dan Tewas Usai Dikeroyok
-
POLITIK19/04/2025 08:00 WIB
Menteri Bertemu Jokowi Saat Lebaran, Golkar: Itu Bukan Manuver Politik
-
NUSANTARA19/04/2025 10:30 WIB
Emosi Usai Minum Tuak, Pria Labusel Kalap Bacok Rekan Kerja Hingga Bersimbah Darah
-
POLITIK19/04/2025 17:00 WIB
Rocky Gerung: Pengaruh Jokowi Bikin Prabowo Sulit Reshuffle Kabinet
-
NASIONAL19/04/2025 12:00 WIB
Tingkatkan Keterlibatan Publik, PCO Luncurkan Program Swasembada Pangan di Bengkulu
-
NUSANTARA19/04/2025 12:30 WIB
Warga Tewas Tertimpa Pohon Tumbang di Rembang Akibat Hujan Deras dan Angin Kencang
-
NASIONAL19/04/2025 09:00 WIB
Kemenhan: Wajib Militer Bisa Diterapkan Jika Anggaran Mumpuni
-
JABODETABEK19/04/2025 09:30 WIB
Tanjung Priok Lumpuh Akibat Ledakan Volume Truk, Ini Kata Pemprov dan Polisi