Berita
Terima Surat Permohonan Amnesti dari Jokowi, DPR: Besok Diparipurna
AKTUALITAS.ID – Sekretaris Jenderal DPR RI Indra Iskandar mengatakan DPR telah menerima surat dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait amnesti untuk terdakwa kasus ITE, Baiq Nuril. “Surat tersebut sudah masuk dari Istana,” kata Indra di Jakarta, Senin, 15 Juli 2019. Indra menambahkan, surat itu akan langsung diteruskan ke Ketua DPR RI, Bambang Soesatyo usai diterima […]

AKTUALITAS.ID – Sekretaris Jenderal DPR RI Indra Iskandar mengatakan DPR telah menerima surat dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait amnesti untuk terdakwa kasus ITE, Baiq Nuril.
“Surat tersebut sudah masuk dari Istana,” kata Indra di Jakarta, Senin, 15 Juli 2019.
Indra menambahkan, surat itu akan langsung diteruskan ke Ketua DPR RI, Bambang Soesatyo usai diterima kesekjenan DPR.
Menurut dia, prosedur selanjutnya adalah pada Selasa besok, 16 Juli 2019, surat tersebut akan langsung dibacakan dalam Rapat Paripurna DPR RI.
“Besok pagi akan langsung dimasukkan di agenda paripurna dan dibacakan suratnya di paripurna,” imbuhnya.
Sebelumnya, Presiden Jokowi akan segera mengirimkan surat ke DPR terkait amnesti untuk korban pelecehan seksual yang divonis penjara karena perekaman ilegal, Baiq Nuril.
“Secepatnya dikirim ke DPR sehingga nanti ada untuk mengirim surat ke DPR bisa segera dan bisa dimintai pertimbangannya,” kata Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko
Dia mengatakan surat dari Baiq Nuril segera disampaikan ke Presiden, setelah itu Presiden akan meminta pertimbangan DPR untuk memberi amnesti untuk Baiq Nuril.
-
NUSANTARA24/04/2025 15:30 WIB
Mantan Kepala BPN Kolaka Diduga Gelapkan Dua Sertifikat Tanah Warisan Ahli Waris
-
EKBIS24/04/2025 09:45 WIB
Rupiah ‘Lemes’ di Pembukaan 24 April 2025, Dolar AS Masih Sulit Ditaklukkan
-
EKBIS24/04/2025 09:15 WIB
Pembukaan Pasar 24 April 2025: IHSG Melejit Kuat, Lanjutkan Reli Ditopang Optimisme Pasar
-
EKBIS24/04/2025 08:30 WIB
Harga BBM Terbaru 24 April 2025: Mayoritas SPBU Tahan Harga, Cek Daftar Lengkap di Sini
-
NASIONAL24/04/2025 11:00 WIB
Gara-Gara Bakar Mobil Polisi, DPR Desak Pemerintah Sikat Habis Ormas Preman
-
POLITIK24/04/2025 12:00 WIB
Cak Imin Tegaskan Perintah Prabowo “Rapatkan Barisan” Bukan untuk Pilpres 2029
-
NUSANTARA24/04/2025 12:30 WIB
Gunung Gede-Pangrango Buka Lagi, Tapi Ada Zona Terlarang untuk Pendaki
-
JABODETABEK24/04/2025 17:30 WIB
Wamenkop Tegaskan Program Koperasi Merah Putih Tak Bermuatan Politik