Berita
Usai Tahun Baru, DPRD Bentuk Panitia Pemilihan Cawagub DKI
Panitia Pemilihan akan memproses dua nama dari PKS.

AKTUALITAS.ID – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DKI akan membentuk panlih atau panitia pemilihan untuk calon wakil gubernur DKI pada Januari 2020. Menurut Ketua DPRD DKI, Prasetio Edi Marsudi, pembentukan panlih, diharapkan sebagai tahapan paling akhir dari proses pemilihan wagub DKI yang kosong sejak Agustus 2018.
“Setelah tahun baru ini, saya akan bentuk panitia pemilihan,” ujar Pras, sapaan Prasetio, di DPRD DKI, Jalan Kebon Sirih, Jakarta, Jumat, (27/12).
Pras menyampaikan, sejauh ini, panlih masih akan memproses dua nama yang diusulkan oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS), yaitu Agung Yulianto, juga Ahmad Syaikhu.
Hal itu dikarenakan dinamika-dinamika yang terjadi, seperti diusulkannya empat nama baru oleh Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), atau kesepakatan masing-masing satu cawagub antara PKS-Gerindra, belum melalui syarat formal supaya diproses secara administratif.
“Yang dua nama, Pak Syaikhu dan Pak Agung kan harus digelontorkan,” ujar Pras.
Pras juga mengemukakan, secara administrasi, DPRD bisa saja memproses nama-nama lain yang diusulkan oleh PKS. Nama itu semisal wakil ketua umum Gerindra Ferry J Yuliantoro atau Ketua DPP Gerindra Ahmad Riza Patria yang diusulkan Gerindra.
“Apakah nantinya ada penggantinya, kita tidak tahu juga. Isu-isu yang berkembang kan seperti itu. Ini kita tunggu saja. Saya sebagai ketua dewan menunggu (perkembangan dinamika) itu,” ujar Pras.
-
NASIONAL13/03/2025
Waka MPR Apresiasi Langkah Presiden Prabowo Jalin Kolaborasi dengan Pemuda Peduli Lingkungan
-
EKBIS13/03/2025
Beras Berkutu Ditemukan di Gudang Bulog, Wamentan Pastikan untuk Pakan Ternak
-
EKBIS13/03/2025
Menhut: Perdagangan Karbon Sektor Kehutanan Segera Diresmikan
-
NASIONAL13/03/2025
Roberth Rouw Ajak Masyarakat Jayawijaya Perkuat 4 Pilar Kebangsaan
-
DUNIA13/03/2025
Duterte di Belanda: Pengacara Desak ICC Kembalikan Mantan Presiden ke Filipina
-
NASIONAL13/03/2025
Prabowo Siapkan Penjara di Pulau Terpencil buat Koruptor: Mereka Gak Bisa Kabur!
-
EKBIS13/03/2025
Tiket Pesawat Diskon Belum Ludes! Menpar: Baru Terjual 22 Persen
-
RAGAM13/03/2025
Buka Puasa dan Kolesterol: Turunkan dengan Dua ‘Buah Al Quran’ Ini