Berita
Hadapi Zaman, Dewan Pers Resmikan Pokja Keberlanjutan Media
AKTUALITAS.ID – Ketua Dewan Pers Muhammad Nuh mengatakan, kemajuan zaman menuntut media untuk terus melakukan perubahan. Oleh karena itu mau tidak mau harus ada transformasi bisnis model supaya media tetap bisa sustainable atau berkelanjutan. “Dari situlah kami dewan pers membentuk tim atau task force untuk memikirkan, mengidentifikasi, apa saja sih perkara yang sekarang dihadapi itu […]
AKTUALITAS.ID – Ketua Dewan Pers Muhammad Nuh mengatakan, kemajuan zaman menuntut media untuk terus melakukan perubahan. Oleh karena itu mau tidak mau harus ada transformasi bisnis model supaya media tetap bisa sustainable atau berkelanjutan.
“Dari situlah kami dewan pers membentuk tim atau task force untuk memikirkan, mengidentifikasi, apa saja sih perkara yang sekarang dihadapi itu dan apa saja yang harus kita lakukan agar media ini bisa tetap sustainable,” jelasnya dalam peresmian Kelompok Kerja (Pokja) Keberlanjutan Media (Task Force Media Sustainability) di Gedung Dewan Pers, Jakarta, Selasa (21/1/2020).
Menurutnya jika hal itu tidak dilakukan, cepat atau lambat maka perusahaan akan diambil alih oleh sektor lain yang pertanggungjawabannya tidak bisa dipegang seperti media sosial dan lainnya.
Media-media yang sudah terdaftar dan terverifikasi serta diakui secara kode etik, harus dapat bertahan serta tumbuh baik. Sehingga,Nuh menegaskan, tim ini diperlukan untuk memikirkan itu semua.
“Apa kita rela media diambil oleh si aggregator platform besar dan seterusnya, sehingga akan terjadi era baru didalam penjajahan,” kata Nuh.
“Tentu kita tidak ingin itu. Dari situlah tugas untuk menyiapkan dokumen, nanti InsyaAllah tanggal 6,7 Februari kita masukan didalam rentetan hari pers nasional,” pungkasnya.
-
EKBIS30/10/2025 08:15 WIBDaftar Lengkap Harga BBM Pertamina 30 Oktober 2025: Pertamax Stabil, Dexlite Naik Tipis
-
JABODETABEK30/10/2025 06:15 WIBUsai Hujan Deras, 35 RT di Jakarta Terendam Banjir
-
JABODETABEK30/10/2025 05:30 WIBCuaca Ekstrem! BMKG Prediksi Hujan Petir di Jakarta Selatan dan Timur Hari Ini
-
EKBIS30/10/2025 11:15 WIBHarga Emas Antam Turun Rp 4.000, Berikut Daftar Harga Hari Ini
-
POLITIK30/10/2025 07:00 WIBKetua Komisi II DPR: Jet Pribadi KPU RI Tak Masuk Temuan BPK
-
EKBIS30/10/2025 09:15 WIBPasar Saham RI Menguat, IHSG Tembus 8.184,39 pada Kamis (30/10/2025)
-
DUNIA30/10/2025 08:00 WIBIsrael Bombardir Gaza Lagi, 30 Orang Tewas di Tengah Gencatan Senjata
-
OLAHRAGA30/10/2025 23:00 WIBListyo Sigit Targetkan Balap Sepeda Indonesia Tembus Olimpiade 2028

















