Berita
Hadapi Zaman, Dewan Pers Resmikan Pokja Keberlanjutan Media
AKTUALITAS.ID – Ketua Dewan Pers Muhammad Nuh mengatakan, kemajuan zaman menuntut media untuk terus melakukan perubahan. Oleh karena itu mau tidak mau harus ada transformasi bisnis model supaya media tetap bisa sustainable atau berkelanjutan. “Dari situlah kami dewan pers membentuk tim atau task force untuk memikirkan, mengidentifikasi, apa saja sih perkara yang sekarang dihadapi itu […]

AKTUALITAS.ID – Ketua Dewan Pers Muhammad Nuh mengatakan, kemajuan zaman menuntut media untuk terus melakukan perubahan. Oleh karena itu mau tidak mau harus ada transformasi bisnis model supaya media tetap bisa sustainable atau berkelanjutan.
“Dari situlah kami dewan pers membentuk tim atau task force untuk memikirkan, mengidentifikasi, apa saja sih perkara yang sekarang dihadapi itu dan apa saja yang harus kita lakukan agar media ini bisa tetap sustainable,” jelasnya dalam peresmian Kelompok Kerja (Pokja) Keberlanjutan Media (Task Force Media Sustainability) di Gedung Dewan Pers, Jakarta, Selasa (21/1/2020).
Menurutnya jika hal itu tidak dilakukan, cepat atau lambat maka perusahaan akan diambil alih oleh sektor lain yang pertanggungjawabannya tidak bisa dipegang seperti media sosial dan lainnya.
Media-media yang sudah terdaftar dan terverifikasi serta diakui secara kode etik, harus dapat bertahan serta tumbuh baik. Sehingga,Nuh menegaskan, tim ini diperlukan untuk memikirkan itu semua.
“Apa kita rela media diambil oleh si aggregator platform besar dan seterusnya, sehingga akan terjadi era baru didalam penjajahan,” kata Nuh.
“Tentu kita tidak ingin itu. Dari situlah tugas untuk menyiapkan dokumen, nanti InsyaAllah tanggal 6,7 Februari kita masukan didalam rentetan hari pers nasional,” pungkasnya.
-
FOTO08/05/2025 22:46 WIB
FOTO: Diskusi Publik Rencana Revisi RUU Pemilu
-
NASIONAL08/05/2025 16:35 WIB
Polda Metro Jaya Periksa Tiga Anggota TPUA Soal Pencemaran Nama Baik Jokowi
-
EKBIS08/05/2025 16:25 WIB
Serapan Tembus 2.000.524 Ton Setara Beras, Stok Bulog Tembus 3,6 Juta Ton
-
NASIONAL08/05/2025 17:00 WIB
Polda Metro Jaya Tangkap Lebih dari 100 Pelaku Narkoba Setiap Pekan
-
OLAHRAGA08/05/2025 22:00 WIB
Empat Kota Dicoret! FIFA Pilih 8 Stadion Tuan Rumah Piala Dunia Putri 2027 di Brasil,
-
RAGAM08/05/2025 19:00 WIB
Resmi Menikah, Luna Maya dan Maxime Bouttier Gelar Akad Nikah Penuh Haru di Bali
-
EKBIS08/05/2025 20:30 WIB
Ekonomi Jatim Tumbuh 5% di Triwulan I 2025, Ungguli Nasional dan Provinsi Besar Lain
-
EKBIS08/05/2025 15:06 WIB
Pegadaian Perkuat Komitmen Antikorupsi Lewat Sertifikasi Penyuluh oleh KPK