Berita
Selama Masa Pandemi Corona, Wishnutama Minta Hotel Tak Pecat Karyawan
AKTUALITAS.ID – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Wishnutama membuka kerja sama dengan hotel untuk menjadi tempat tinggal sementara tenaga medis, terutama hotel yang berada di sekitar rumah sakit rujukan. “Tentunya kerja sama ini terbuka bagi hotel lain atau jaringan hotel lain yang dapat memenuhi prosedur dan persyaratan yang harus dipenuhi, di antaranya hotel yang […]
AKTUALITAS.ID – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Wishnutama membuka kerja sama dengan hotel untuk menjadi tempat tinggal sementara tenaga medis, terutama hotel yang berada di sekitar rumah sakit rujukan.
“Tentunya kerja sama ini terbuka bagi hotel lain atau jaringan hotel lain yang dapat memenuhi prosedur dan persyaratan yang harus dipenuhi, di antaranya hotel yang berada di sekitar rumah sakit rujukan,” kata Wishnutama dalam siaran langsung melalui akun YouTube BNPB, Sabtu (28/3/2020).
Wishnutama juga meminta pihak hotel tidak memutus hubungan kerja dengan para karyawan di masa pandemi Corona (COVID-19). Kerja sama ini dilakukan guna membantu penanganan COVID-19 bagi tenaga medis.
“Serta pihak hotel tidak melakukan pemutusan hubungan kerja terhadap karyawan terkait situasi pandemi COVID-19 masih berlangsung,” katanya.
“Kerja sama ini tidak hanya sebagai upaya dalam penanganan COVID-19, tapi juga membantu menjaga industri perhotelan dan transportasi yang merupakan bagian penting daripada industri pariwisata,” sambung Wishnutama.
Dia meminta semua unsur industri pariwisata turut membantu bekerja sama dalam penanganan COVID-19.
“Pemerintah semua unsur di industri pariwisata dapat membantu bersama menjaga Indonesia dalam rangka (pencegahan) penyebaran wabah COVID- 19,” tuturnya.
-
Multimedia22 jam lalu
FOTO: Progres Proyek Tol Jakarta-Cikampek II Selatan Paket II A
-
Nasional18 jam lalu
Keputusan DPR Pilih Pimpinan KPK Dipandang Lemahkan Indepedensi Lembaga Anti-Korupsi
-
Multimedia19 jam lalu
FOTO: Cagub DKI Ridwan Kamil Blusukan ke Kampung Bayam
-
Dunia21 jam lalu
Israel Kembali Serang Gaza, 15 Tewas Termasuk Petugas Penyelamat
-
Nasional12 jam lalu
Menko Polkam Ungkap 80.000 Anak di Bawah 10 Tahun Terlibat Judi Online
-
Nasional22 jam lalu
4.000 Pasangan Cerai Akibat Judi Online, Menag Soroti Dampak Sosial yang Mengkhawatirkan
-
Nasional14 jam lalu
Polisi Bongkar Sindikat Judi Online Nagakuda 138: Dua Tersangka Ditangkap
-
Oase13 jam lalu
Alasan Iblis Menolak Didoakan Sahabat Nabi Abdullah bin Ummi Maktum