Berita
Sesi Pembukaan, IHSG Menguat 30,31 ke Posisi 5.100
AKTUALITAS.ID – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat 30,31 poin atau 0,6 persen ke posisi 5.100,87 pada perdagangan hari ini, Selasa (9/6/2020). IHSG diprediksi masih akan mengalami penguatan hingga mencapai titik tertinggi 5.123. Direktur PT Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya mengatakan, pergerakan IHSG terlihat masih berpotensi untuk melanjutkan kenaikan jangka pendeknya. Resisten level […]
AKTUALITAS.ID – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat 30,31 poin atau 0,6 persen ke posisi 5.100,87 pada perdagangan hari ini, Selasa (9/6/2020). IHSG diprediksi masih akan mengalami penguatan hingga mencapai titik tertinggi 5.123.
Direktur PT Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya mengatakan, pergerakan IHSG terlihat masih berpotensi untuk melanjutkan kenaikan jangka pendeknya. Resisten level berikut terlihat sedang berusaha digapai yang juga ditopang oleh fundamental perekonomian Indonesia.
“Fundamental perekonomian Indonesia hingga saat ini masih berada dalam kondisi stabil,” ujar William dalam riset harian, Jakarta.
William melanjutkan, koreksi wajar sangat memungkinkan bisa terjadi dalam pergerakan pola IHSG hari ini. Namun demikian, para pemilik dana tetap dapat mempertimbangkan pembelian beberapa saham untuk jangka pendek.
“Namun jika terjadi koreksi wajar, momentum masih dapat dimanfaatkan oleh investor untuk melakukan akumulasi pembelian dengan target jangka pendek. Hari ini IHSG berpotensi bergerak pada zona hijau,” jelasnya.
Adapun beberapa saham rekomendasi analis laik beli hari ini, di antaranya dari sektor perbankan ada PT Bank BCA dengan kode saham BBCA dan PT Bank BNI dengan kode saham BBNI. Sektor lain PT Alam Sutera Realty atau ASRI, PT Astra Agro Lestari atau AALI, PT Jasa Marga atau JSMR, PT Semen Indonesia atau SMGR, PT Wijaya Karya Beton atau WTON dan PT Summarecon Agung (SMRA).
-
OTOTEK24/11/2025 12:30 WIBWaspada! 15 Aplikasi Berbahaya yang Dapat Mencuri Data Pribadi dan Informasi Finansial
-
EKBIS24/11/2025 08:30 WIBPertamina Umumkan Harga BBM Terbaru 24 November 2025: Cek di Sini
-
JABODETABEK24/11/2025 05:30 WIBBMKG: Cuaca Jakarta pada 24 November 2025 Cenderung Berawan
-
EKBIS24/11/2025 10:00 WIBNilai Tukar Rupiah Melemah di Senin Pagi, Dolar AS Menguat
-
EKBIS24/11/2025 11:30 WIBEmas Antam Turun Harga, Berikut Harga Emas Batangan Terbaru
-
JABODETABEK24/11/2025 07:30 WIBPelayanan SIM Keliling di Jakarta: 5 Titik Lokasi yang Bisa Dikunjungi
-
EKBIS24/11/2025 09:31 WIBPasar Saham Asia-Pasifik Menguat, IHSG Naik 0,52% di Awal Pekan
-
POLITIK24/11/2025 07:00 WIBDKPP Ungkap KPU dan Bawaslu Kerap Belum Optimal Tangani Politik Uang

















