Berita
Abai Protokol Kesehatan Covid-19, Dua Kafe di Bekasi Disegel
AKTUALITAS.ID – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bekasi menyegel dua kafe karena melanggar protokol kesehatan pencegahan virus corona (Covid-19). Salah satu kafe itu adalah Broker Coffee and Roastery, di Ruko Grand Galaxy City RGO, Bekasi Selatan. Penyegelan tersebut dilakukan menyusul video viral di media sosial yang memperlihatkan kerumunan pengunjung di kafe tersebut. “Pemerintah […]

AKTUALITAS.ID – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bekasi menyegel dua kafe karena melanggar protokol kesehatan pencegahan virus corona (Covid-19). Salah satu kafe itu adalah Broker Coffee and Roastery, di Ruko Grand Galaxy City RGO, Bekasi Selatan.
Penyegelan tersebut dilakukan menyusul video viral di media sosial yang memperlihatkan kerumunan pengunjung di kafe tersebut.
“Pemerintah Kota Bekasi menyegel tempat ini supaya ada efek jera untuk lokasi lainnya. Mereka abai terhadap protokol kesehatan. Tentunya ini dapat membahayakan kesehatan diri mereka dan orang lain,” kata Kepala Satpol PP Kota Bekasi, Abi Hurairah dalam keterangannya, Minggu (27/8/2020).
Selain kedua kafe tersebut, Abi menyebut pihaknya juga telah mendata sejumlah kafe lain di Kota Bekasi yang dinilai telah mengabaikan penerapan protokol kesehatan Covid-19.
Abi mengaku telah berkoordinasi dengan aparat kepolisian dan TNI untuk mengambil tindakan tegas terhadap kafe-kafe, dan sejumlah rumah makan yang tak menerapkan protokol Covid-19.
“Di apel tadi juga sudah saya sampaikan kami dengan unsur tiga pilar, rekan Polri dan TNI akan tindaklanjuti setiap pelaku usaha yang tidak patuh,” ujarnya.
Pemkot Bekasi telah membentuk Tim Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kota Bekasi sebagai Koordinator satgas tingkat kota. Keputusan itu tertuang dalam Surat Edaran Wali Kota Bekasi Nomor 440/5907/Setda.TU tentang Pembentukan Satgas Penanganan Covid-19 yang terbit pada 23 September lalu.
Tim Satgas yang dipimpin langsung oleh Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi itu antara lain bertugas melakukan pembinaan dan pengawasan terhadap pelaksanaan penanganan Covid -19 di Kota Bekasi.
Pembentukan tim satgas ini menindaklanjuti Surat Edaran Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 440/5184/SJ tentang Pembentukan Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Daerah.
Rahmat juga telah membuat aturan pelaksanaan operasi yustisi dalam mewujudkan kedisiplinan protokol kesehatan Covid-19. Satgas akan rutin menggelar operasi yustisi di tempat rentan penyebaran Covid-19 seperti, kafe, tempat hiburan, rumah makan, pasar, rumah ibadah, terminal atau stasiun, dan sarana prasarana umum.
-
EKBIS24/04/2025 09:45 WIB
Rupiah ‘Lemes’ di Pembukaan 24 April 2025, Dolar AS Masih Sulit Ditaklukkan
-
NUSANTARA24/04/2025 15:30 WIB
Mantan Kepala BPN Kolaka Diduga Gelapkan Dua Sertifikat Tanah Warisan Ahli Waris
-
EKBIS24/04/2025 08:30 WIB
Harga BBM Terbaru 24 April 2025: Mayoritas SPBU Tahan Harga, Cek Daftar Lengkap di Sini
-
EKBIS24/04/2025 09:15 WIB
Pembukaan Pasar 24 April 2025: IHSG Melejit Kuat, Lanjutkan Reli Ditopang Optimisme Pasar
-
OASE24/04/2025 05:00 WIB
Alasan Mengapa ‘Induk Alquran’ Duduk Manis di Awal Mushaf
-
JABODETABEK24/04/2025 05:30 WIB
Cuaca Jakarta 24 April: Ada Kejutan Hujan di Tengah Hari?
-
JABODETABEK24/04/2025 17:30 WIB
Wamenkop Tegaskan Program Koperasi Merah Putih Tak Bermuatan Politik
-
OLAHRAGA24/04/2025 00:01 WIB
JIS Siap Gelar Laga Kandang Persija Jakarta di Liga 1 pada Mei 2025